PPU
Harganya Sering Pedas, Warga PPU Diminta Tanam Cabai Sendiri

Harga komoditas cabai sering naik, turun, lalu meroket lagi. Membuat inflasi di PPU sulit dikontrol. Karenanya, Pj Bupati meminta masyarakat dan ASN-nya untuk menanam cabai di pekarangan.
Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara Makmur Marbun meminta masyarakat dan ASN di wilayahnya untuk mulai menanam cabai di pekarangan rumah. Sebagai bentuk dukungan pada daerah untuk mengendalikan inflasi.
Imbauan serupa sebenarnya sudah sering disuarakan kepala daerah. Yang beda, di PPU kali ini, pemkabnya akan menyediakan bibitnya.
“Dinas Pertanian sudah diinstruksikan untuk membeli bibit cabai, kemudian dibagikan kepada masyarakat, termasuk ASN.”
“Masyarakat maupun ASN diminta untuk tanam cabai di pekarangan rumah masing-masing,” ujar Makmur, Jumat, mengutip dari Antara.
Supaya program ini berjalan sukses, Makmur menekankan agar para ASN memulainya lebih dulu. Agar menjadi contoh bagi tetangga dan masyarakat lainnya.
“ASN menjadi contoh bagi masyarakat untuk gerakan penanaman cabai di pekarangan rumah,” lanjutnya.
Komoditas cabai sendiri merupakan penyumbang inflasi tertinggi pada November 2023 di PPU. Selain berharap agar lebih banyak petani lokal yang menanam cabai. Dia juga berharap agar masyarakat, terutama ASN memiliki ketersediaan cabai sendiri. Demi menurunkan angka permintaan buah pedas itu di pasaran.
“Apabila masyarakat dan ASN tidak membeli cabai di pasar, harga cabai dapat stabil,” pungkasnya. (dra)
-
BALIKPAPAN2 hari yang lalu
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Samarinda Buka Kuota Tambahan Sekolah Rakyat, Pendaftaran Hanya 2 Hari!
-
SEPUTAR KALTIM5 hari yang lalu
Wagub Kaltim Logowo Tunjangan Operasional Dipangkas: “Memang Saya yang Minta”
-
SAMARINDA5 hari yang lalu
Respons Cepat Hotline 110, Polresta Samarinda Ungkap Kasus Pelecehan Anak dan Penggelapan
-
SEPUTAR KALTIM5 hari yang lalu
Kaltim Baru Miliki 38 Madrasah Negeri, Proses Penegerian Terkendala Anggaran dan Regulasi Pusat
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Samarinda Siap Bangun Sekolah Rakyat Tahun Ini, Daerah Lain Masih Terkendala Lahan
-
SEPUTAR KALTIM2 hari yang lalu
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Satgas PASTI Blokir Ratusan Pinjol dan Investasi Ilegal, Kerugian Masyarakat Capai Rp2,6 Triliun