OLAHRAGA
Hari Ini, Borneo FC Persiapkan Taktik Lawan Persebaya

Tak ada kata santai untuk penggawa Borneo FC Samarinda. Setelah mengklaim kemenangan tandang pertama di kandang Persik pekan lalu. Kini Pesut Etam langsung memfokuskan diri untuk laga selanjutnya melawan Persebaya.
Berdasar pantauan Kaltim Faktual di Stadion Segiri pada Senin (15/8) sore. Latihan yang dipimpin langsung oleh pelatih kepala Borneo FC Samarinda, Milomir Seslija berlangsung ketat. Walau bersifat latihan umum. Milo harus beberapa kali menghentikan sesi latihan lalu memberi instruksi pada para pemain. Mereka sangat serius dan intens.
Usai latihan, sambil menuju ruang ganti. Milo bersama asistennya, Miftahudin Mukson berbicara santai dengan awak media ini.
Dia bilang, sesi latihan Senin sore masih difokuskan pada perbaikan taktikal dasar mereka. Yang dilatari evaluasi dari laga sebelumnya.
“(Selasa) kami baru mulai menyiapkan tim untuk (melawan) Persebaya,” ujarnya.
Persebaya, disebut Milo. Tak bisa dipandang sebelah mata. Musim lalu Bajul Ijo menunjukkan kelas mereka. Secara taktikal, Persebaya adalah tim yang memiliki karakter kuat. Sehingga hasil minor yang didapat sang lawan di 4 pekan awal BRI Liga 1 musim ini. Bukan menjadi sinyalemen bahwa mereka melemah.
“Persebaya adalah tim yang bagus. Terlepas hasil buruk yang mereka terima di laga terakhir. Mereka adalah tim yang sangat bagus,” tambahnya.
Dengan profil Persebaya yang demikian. Milo pun tak mau anak asuhnya tampil tanpa pola yang terarah. Makanya, dia sudah menyiapkan strategi khusus.
Ketika dikonfirmasi mengenai beberapa materi latihan. Milo membenarkan. Namun tak ingin membahasnya lebih dalam.
“Mari tidak bicarakan soal itu,” ujarnya sembari tertawa dan menuju ruang ganti. Sesi wawancara selanjutnya, ia serahkan pada Miftahudin Mukson. (DRA)
-
BALIKPAPAN4 hari ago
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Darlis Pattalongi: Ijazah PAUD Bukan Syarat Mutlak Masuk SD di Kaltim
-
SAMARINDA2 hari ago
BRIDA Kaltim Petakan Daya Dukung Wilayah untuk Dukung Pembangunan IKN
-
NUSANTARA4 hari ago
PMI di Korsel Meninggal Akibat Kecelakaan Kerja, Pemerintah Bawa Pulang Jenazah dan Beri Santunan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
-
SAMARINDA3 hari ago
Kepala SMA 10 Samarinda Diberhentikan Sementara, Pertanyakan Kewenangan Plt Disdikbud
-
SAMARINDA3 hari ago
Guru Senior Terkejut Ditunjuk Jadi Plt Kepala SMAN 10 Samarinda
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Dishub Kaltim Larang Angkutan Alat Berat 8 Ton Lewat Jalan Umum, Wajib Manfaatkan Sungai