POLITIK
Isran Optimis Menang di Pilkada Kaltim bersama PDIP, Samsun: Tak Diragukan Lagi

Bendahara DPD PDIP Kaltim Muhammad Samsun mengatakan, jika Isran Noor yakin kesolidan akar rumput partainya bisa mengantarkan Isran-Hadi memenangkan Pilkada 2024. Maka keyakinannya melebihi Isran.
Pekan lalu, Isran Noor menyampaikan optimismenya memenangkan Pilkada Kaltim 2024 bersama Hadi Mulyadi. Meski bermodal koalisi mini; Partai Demokrat-PDI Perjuangan.
Selain mengandalkan dukungan dari simpatisan Isran-Hadi yang merupakan petahana. Isran menyebut kekuatan PDIP di masyarakat yang terkenal solid, bisa menambah amunisi. Muhammad Samsun lantas merespons pernyataan tersebut.
“Isran Noor sempat mengatakan bahwa PDIP memiliki akar rumput yang kuat untuk memenangkan Pilgub 2024. Saya lebih yakin lagi,” katanya, Kamis 21 Agustus 2024.
Samsun bilang, jaringan PDIP sudah sangat mapan di berbagai lapisan, hingga ke tingkat anak ranting. Itu yang membuat dukungan dari masyarakat selalu solid. Terlebih di tahun politik seperti sekarang, pengurus partai rutin melakukan konsolidasi untuk pemenangan Pemilu hingga Pilkada 2024.
“Kami memiliki jaringan yang sangat kuat dan mapan. Masyarakat masih memberikan kepercayaan yang cukup kuat terhadap perjuangan kami, sehingga ditandaskan sekali lagi, kami secara nasional menjadi partai pemenang Pemilu tiga kali berturut-turut,” jelas Samsun.
Mengusung yang Diinginkan Rakyat
Terlepas dari polemik koalisi gemuk, yang tutur terjadi di Kaltim. Sehingga membuka potensi kotak kosong. PDIP juga sejak awal yakin mengusung Isran-Hadi karena banyak pertimbangan. Satu di antaranya, karena kinerja paslon saat masih menjabat periode 2018-2023 berkesan untuk masyarakat.
“Buat apa kita menang kalau rakyat tidak mendapatkan keuntungan? kemenangan kita adalah untuk rakyat.”
Keyakinan itu ditopang oleh beberapa survei, di mana Isran-Hadi masih memimpin jauh soal elektabilitas. Kata Samsun, itu menggambarkan keinginan masyarakat agar Isran-Hadi melanjutkan kinerjanya dari kursi gubernur dan wakil. PDIP, katanya, berusaha mewujudkannya dengan menyediakan ‘perahu politik’.
“Jika menang, Isran-Hadi merepresentasikan aspirasi masyarakat yang diusung PDIP, karena koalisi yang terbentuk akan menguntungkan rakyat,” jelasnya.
“Prinsip program-program PDIP adalah program kerakyatan, dan itu selaras dengan program-program calon yang kami usung.”
“Kami akan terus bergerak maksimal untuk memenangkan Pilkada ini,” demikian Samsun, sebagaimana laporan Antara. (fth)
-
PARIWARA4 hari yang lalu
Yamaha Motor Tampil Perdana di Jakarta E-Prix 2025 Sebagai Mitra Teknis Pengembangan Powertrain Formula E
-
SAMARINDA2 hari yang lalu
Samarinda Buka Kuota Tambahan Sekolah Rakyat, Pendaftaran Hanya 2 Hari!
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Wagub Kaltim Logowo Tunjangan Operasional Dipangkas: “Memang Saya yang Minta”
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Kaltim Baru Miliki 38 Madrasah Negeri, Proses Penegerian Terkendala Anggaran dan Regulasi Pusat
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Samarinda Siap Bangun Sekolah Rakyat Tahun Ini, Daerah Lain Masih Terkendala Lahan
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Respons Cepat Hotline 110, Polresta Samarinda Ungkap Kasus Pelecehan Anak dan Penggelapan
-
SEPUTAR KALTIM3 hari yang lalu
Satgas PASTI Blokir Ratusan Pinjol dan Investasi Ilegal, Kerugian Masyarakat Capai Rp2,6 Triliun
-
BALIKPAPAN1 hari yang lalu
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT