EKONOMI DAN PARIWISATA
Jadi Produk Unggulan, Kerajinan Rotan Kaltim Siap Bersaing Sambut IKN

Menyambut IKN, beragam produk unggulan Kaltim mulai dipersiapkan. Agar bisa menjadi tuan di rumah sendiri. Salah satunya produk hasil kerajinan Rotan Kaltim. Yang sudah diterima pasar lokal, nasional, hingga international.
Produk unggulan Kalimantan Timur kerajinan dari rotan sudah merambah berbagai pasar dari lokal maupun internasional.
Hal tersebut ditunjang juga dengan kualitas produksi, dimana diperlukan kreativitas dan pelatihan untuk para pengrajin.Â
Maka dari itu Pemerintah Kalimantan Timur melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM serta Unit Pelaksana Teknis Dinas, melaksanakan pelatihan kerajinan rotan dan kayu untuk masyarakat dan UKM pada tanggal 6 juni 2023.
Kepala UPTD Perindagkop Kaltim Zainuddin Panani mengatakan, guna menyambut IKN di Kaltim Kami (UPTD Perindagkop) menyiapkan sumberdaya manusia dan meningkatkan keterampilan.
Khususnya di bidang pembuatan rotan agar mampu bersaing dengan produk lain. Sehingga bisa menaikkan perekonomian masyarakat.Â
“Kita menyiapkan produk unggulan (Rotan) untuk menyambut IKN, pelatihan anyaman rotan ini bisa menjadi produk yang bermanfaat seperti vas bunga, tas, kursi dan lain lain,” kata Zainuddin 6 Juni 2023.
Zainuddin juga menambahkan, sumber dana pelatihan yang dilakukan UPTD Perindagkop dan UMKM ini berasal dari APBD.
Di mana setiap tahunnya akan terus dilakukan pelatihan-pelatihan untuk masyarakat dan UKM yang memerlukan peningkatan skill.Â
Untuk diketahui para peserta yang mengikuti pelatihan rotan sudah terdata di setiap kelurahan di 10 kabupaten dan kota.
Karena peran perangkat daerah sangat membantu untuk memantau produk mana saja yang menjadi unggulan. (Bgs/diskominfokaltim/am)


-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Limbah Hotel Mengalir ke Jalan dan Berbau Busuk, DPRD Bakal Tindak Tegas!
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Sidak THM di Samarinda, DPRD Temukan Pelanggaran Serius. Terancam Ditutup!
-
NUSANTARA4 hari yang lalu
Pemangkasan hingga Pemblokiran Anggaran IKN, Keniscayaan atau Ketidakseriusan Prabowo Lanjutkan Ibu Kota?
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
FKM Unmul dan PT Jembayan Muarabara Gaungkan Pentingnya K3, Soroti Pencegahan TBC di Tempat Kerja
-
BERITA4 hari yang lalu
Sekolah Tak Boleh Paksa Siswa Beli LKS, Pemkot Samarinda Siap Cetak dan Bagikan Gratis!
-
SAMARINDA5 hari yang lalu
Meriah dan Penuh Makna, Festival Cap Go Meh di Buddhist Centre Samarinda Banjir Pengunjung
-
BALIKPAPAN5 hari yang lalu
Semangat Bangun Kota Balikpapan Di Hari Jadi ke-128: Harmoni Berkelanjutan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Abdul Giaz Dilantik Gantikan Saefuddin Zuhri di DPRD Kaltim: Lebih Mudah Eksekusi Keluhan Masyarakat