OLAHRAGA
Jelang Duel di Batakan, Pelatih Borneo FC Puji PSM

Pelatih Borneo FC Pieter Huistra mengaku menaruh hormat pada calon lawannya, PSM. Menyebut tim juara bertahan akan memberi pertarungan sengit, sehingga timnya harus mempersiapkan diri untuk laga yang menarik ini.
Borneo FC Samarinda akan bertandang ke markas PSM, di Stadion Batakan Balikpapan pada Jumat, 29 Maret 2024 malam. Dalam lanjutan Liga 1 musim 2023-2024 pekan ke-30.
Meski sudah lolos ke Championship Series, pelatih Pieter Huistra mengisyaratkan timnya tak akan bersantai. Mereka akan memburu kemenangan di sisa laga pada musim reguler, termasuk laga kontra PSM.
Laga ini tentu akan menjadi tantangan yang berat bagi Pasukan Samarinda. Selain sedang pincang karena tak bisa diperkuat oleh Leo Lelis dan Silverio, PSM juga sedang dalam tren buruk. Sehingga Juku Eja secara moril akan lebih berhasrat untuk mencuri 3 poin dari tamunya.
Namun pelatih asal Belanda tak merisaukan itu, ia percaya pada pemain yang ada. Termasuk akan mengandalkan beberapa pemain muda. Libur 2 pekan pada jeda internasional cukup memberi mereka napas untuk memulihkan stamina jelang laga ini.
“Tentu saja, kami mempunyai dua pekan libur karena pekan internasional. Jadi, kami mempunyai kesempatan ekstra untuk pemain datang ke Samarinda. Sekarang, liga kembali berjalan dan lima pertandingan lagi tersisa di liga. Kami dalam posisi yang bagus,” ujar Pieter pada konferensi pers pra laga, Kamis sore.
Borneo FC Hormati PSM
Terlepas posisi di klasemen dan tren buruk yang dialami PSM, Pieter merasa tim juara bertahan Liga 1 layak mendapat hormat. Dia telah mengintruksikan kepada para pemainnya untuk mengeluarkan kemampuan terbaiknya besok malam.
“Kami akan melawan PSM. Tentu saja PSM adalah lawan yang bagus, lawan yang kami hargai, mereka juga juara musim lalu. Jadi, kami harus mempersiapkan diri sebagus mungkin untuk pertandingan ini. Ini akan menjadi menarik,” imbuhnya.
Di tempat yang sama, kapten tim Diego Michiels juga punya pandangan yang sama. Ia merasa PSM adalah tim yang kuat, namun menegaskan timnya akan mengerahkan semua kemampuan untuk mengalahkan tim tuan rumah.
“Persiapan (untuk laga ini) seperti biasa, tidak ada yang beda. Yang beda, kita tahu kekuatan PSM. Mereka walaupun tidak terlalu tinggi di ranking, tetapi kita tahu bahwa mereka tim yang kuat. Tapi kami sudah siap,” singkatnya. (dra)
-
NUSANTARA4 hari ago
Anak Satpam Dapat Pekerjaan dari Program MBG: “Terima kasih Presiden Prabowo”
-
NUSANTARA5 hari ago
Clan of Classy Yamaha Vol. 2: Cerminan Gaya Hidup Berkendara Anak Muda Jaman Now
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
DPKH Kaltim Tegaskan Komitmen Jaga Kesehatan Hewan dan Sejahterakan Peternak
-
SAMARINDA4 hari ago
Sekretaris Diskominfo Kaltim: KIM Harus Jadi Penyaring Informasi di Era Digital
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Bontang Raih Peringkat Pertama Keterbukaan Informasi Publik se-Kaltim 2025
-
SAMARINDA4 hari ago
Diskominfo Kaltim Gelar Raker dan Seleksi KIM, Siapkan Wakil untuk Ajang Nasional
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Kaltim Catat Lompatan Besar dalam Keterbukaan Informasi Publik 2025
-
NUSANTARA4 hari ago
Heboh, Ratusan Pelajar Mataram Meet & Greet dengan Duo Monster Energy Yamaha MotoGP !