SEPUTAR KALTIM
Kaltim Raih Penghargaan Penyelesaian TLHP Pemerintahan Daerah

Prestasi kembali diraih Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim. Kali ini provinsi berjuluk Benua Etam ini menerima penghargaan atas penyelesaian tindak lanjut hasil pengawasan penyelenggaraan (TLHP) pemerintahan daerah oleh Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri tahun 2019.
Penghargaan diserahkan oleh Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri Tumpak Simanjuntak, di Jakarta, Sabtu (9/10/2021).
Penghargaan diterima Kepala Inspektorat Wilayah Kaltim Dr H Mohammad Irfan Prananta mewakili Gubernur Kaltim Isran Noor. “Semoga penghargaan ini memotivasi Pemprov Kaltim dalam melaksanakan pemerintahan makin baik,” sebut Mohammad Irfan Prananta.
Kata dia, penghargaan ini meningkatkan semangat dan komitmen Pemprov Kaltim untuk tetap konsisten melakukan TLHP dari Kemendagri. Menurut Irfan, penghargaan ini penting karena berkaitan dengan good governance. Dengan capaian itu, menunjukkan instansi atau OPD di Kaltim serius menindaklanjuti setiap hasil pengawasan dari Kemendagri.
“Prinsipnya program ini kaitannya dengan governance dan komitmen. Lebih baiknya lagi, OPD cepat menyelesaikan setiap laporan. Termasuk, kalau ada catatan dari Kemendagri, mereka cepat menyelesaikan,” jelasnya. (Redaksi KF)

-
SEPUTAR KALTIM7 hari ago
10 Kabupaten/Kota Kaltim Terima DBH Berkat Perjuangan Isran Noor
-
OLAHRAGA1 minggu ago
Pelatih Borneo FC Waspadai Kebangkitan PSS Sleman
-
SAMARINDA1 hari ago
DPRD Samarinda: Kekuatan Aspal Taman Samarendah Mesti Diuji
-
OLAHRAGA1 minggu ago
Bustos dan 4 Eks Borneo FC yang Kini Bela PSS Sleman
-
SEPUTAR KALTIM1 minggu ago
Gubernur Kaltim Beri Lampu Hijau Rencana Relokasi Pedagang Pasar Pagi ke Eks Bandara Temindung
-
OLAHRAGA4 hari ago
Gol Telat Silverio Bawa Borneo FC ke Posisi Kedua
-
OLAHRAGA4 hari ago
Kata Silverio Usai Jadi Pahlawan Borneo FC
-
SEPUTAR KALTIM1 hari ago
Tuntut Penyesuaian Tarif, Ribuan Driver Ojol Kaltim Gelar Demo di Kantor Gubernur