Connect with us

PASER

Kearsipan Paser Bersaing di Tingkat Nasional

Diterbitkan

pada

paser
Suasana ruangan depo arsip DKP Kabupaten Paser. (dok)

Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (DKP) Kabupaten Paser tak lagi dapat bersaing di tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Yakni lomba kategori tata kelola kearsipan yang baik. Pasalnya, secara back to back yakni 2021 dan 2022 meraih juara 1.

Kini DKP dipercaya untuk mengharumkan nama Bumi Daya Taka dan Provinsi Kaltim di ajang nasional. Saat ini, dikatakan Sub Koordinator Seksi Akuisisi, Deposit dan Arsiparis DKP Kabupaten Paser, Marwan Natsir proses penilaian sedang berjalan.

“Karena sudah dua kali berturut-turut (juara) kita tak boleh lagi ikut di tingkat provinsi, bolehnya nasional,” ucap Marwan Natsir, Jumat 10 November 2023.

Adapun penilaian di antaranya mengenai penataan arsip dan penyusutan sesuai Jadwal Retensi Arsip (JRA), pengimplementasian aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (Srikandi), serta terkait layanan Sistem Informasi Kearsipan Nasional dan Jaringan Informasi Kearsipan Nasional (SIKN-JIKN).

Baca juga:   Jalan Panjang Pemkab Paser Duplikasi Arsip Sejarah Paser dari ANRI

“Kalau aplikasi SIKN-JIKN akan kami launching awal 2024 nanti,” sambungnya.

Berbicara target di nasional DKP Paser tak muluk-muluk. Apalagi pesaingnya dari daerah lain dinilai juga cukup berat. Salah satunya Kabupaten Tabalong. Pada 2023 ini menerima penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) atas penerapan aplikasi Srikandi, September lalu.

“Walaupun persaingannya ketat, tapi kami tetap optimis. Ya walaupun tak masuk kategori peringkat satu yang penting masuk sepuluh besar,” tutup Marwan. (pas/fth)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

ADVERTORIAL DINAS PERPUSTAKAAN & KEARSIPAN KALTIM

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.