Connect with us

SAMARINDA

Midtown Hotel Samarinda Gelar Talkshow Hari Kartini, Membuka Ruang Diskusi Perempuan Masa Kini

Diterbitkan

pada

Talkshow Midtown Hotel Samarinda spesial Hari Kartini. (Nisa/Kaltim Faktual)

Masih dalam rangka Hari Kartini, Midtown Hotel Samarinda merayakannya dengan talkshow spesial. Membahas peran dan perjuangan Kartini di masa kini bersama dua sosok perempuan inspiratif lintas bidang.

Peringatan Hari Kartini setiap 21 April sendiri digelar dengan semarak dan berbagai cara di Samarinda. Mulai dari mengenakan busana tradisional, mengadakan perlombaan, hingga membuka ruang diskusi soal perempuan.

Misalnya saja Midtown Hotel Samarinda yang turut berpartisipasi dalam merawat perjuangan pahlawan perempuan Raden Ajeng (RA) Kartini. Yang sosoknya membawa perempuan menjadi berdaya hingga kini.

Peran ‘Kartini’ Masa Kini

Midtown Hotel Samarinda membuka ruang diskusi soal perjuangan perempuan di masa kini. Melalui Talkshow Inspiring Women, menghadirkan dua sosok perempuan inspiratif dengan latar belakang yang berbeda.

Baca juga:   Satpol PP Samarinda Tegaskan Aksi Galang Dana Kebakaran Wajib Koordinasi dengan Pemerintah

Ada Tokoh Berjasa dan Masyarakat Berprestasi Pemprov Kaltim 2024, Henny Silvia I. Mappatangka. Juga Psikolog Klisis RSJD Atma Husada Samarinda rani Meita Pratiwi.

Dari talkshow spesial ini terjadi dialog yang menarik, membahas perempuan di rumah tangga juga di lingkungan kerja. Bertempat di lobi hotel, Kamis sore, 25 April 2024.

General Manager Midtown Hotel Samarinda, Imam Mustofa di momen ini ingin berpesan kepada para perempuan, termasuk karyawan perempuan di Midtown Hotel. Bahwa mereka punya kebebasan yang sama di zaman ini.

“Mereka bebas untuk menempuh pendidikan tinggi dan terus mengembangkan kemampuannya di berbagai bidang,” jelasnya Kamis 25 April 2024.

Dengan menghadirkan dua sosok perempuan yang inspiratif tersebut. Imam pengin kalau para peserta juga karyawan perempuannya bisa ikut termotivasi. Menyoal perjuangan perempuan di dunia kerja.

Baca juga:   Warga Samarinda Puas Kepemimpinan Andi Harun, Macet dan Parkir Liar Jadi Catatan

Apalagi dari sesi sore itu, terbuka ruang diskusi, baik laki-laki maupun perempuan. Membahas kendala perempuan di dunia kerja. Yang menurut Imam, forum itu bisa menghasilkan solusi dan menciptakan ruang kerja yang lebih baik.

“Tidak mungkin tidak ada kendala, tapi bagaimana kita menyikapinya kan.”

Gelar Beauty Class

Selain menggelar talkshow, Imam juga memberikan fasilitas ajang beauty class untuk para karyawan perempuan. Yang akan menunjang kinerja mereka di Midtown Hotel Samarinda.

Menurut Imam, peran perempuan di industri perhotelan justru punya posisi cukup vital. Terutama dalam memberikan pelayanan kepada para pengunjung hotel. Sehingga keberadaan perempuan tak bisa dipisahkan.

“Pasti beda kan pelayanan oleh perempuan dan juga laki-laki. Jadi kita perlu penyeimbang,” katanya.

Baca juga:   Oknum ASN Samarinda Sering Bolos, Wali Kota Minta Sistem Absensi Diperketat agar Bisa Dipantau Setiap Hari

Meski masih didominasi oleh karyawan laki-laki. Yakni dengan persentase 70% laki-laki dan 30% perempuan. Namun Midtown Hotel Samarinda terus berupaya selalu memberikan ruang dan kesempatan yang sama.

Katanya, semua karyawan perempuan dibagi merata di seluruh departemen. Hanya bidang engineering dan security yang mesih belum menyerap tenaga perempuan. (ens/fth)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.