SAMARINDA
Pemkot Samarinda akan Lanjutkan Relokasi Bantaran SKM

Pemerintah Kota Samarinda nantinya akan menyelesaikan relokasi pemukiman yang berdiri di atas Sungai Karang Mumus (SKM) pada awal bulan September mendatang.
Demikian disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Samarinda Dr Sugeng Chairuddin saat memimpin Rapat di Ruang Rapat Utama Balaikota Samarinda, Rabu (28/7/2021) siang.
Nantinya lanjut Sugeng disisi bagian sungai mati ditargetkan pada awal bulan September akan dibongkar, dan sesuai dengan kesepakatan yang sudah dibuat nantinya Pemerintah Provinsi (Pemprov) yang akan mengerjakan, mulai dari mengeruk sampai menurap.
“Untuk segmen sungai mati, sesuai kesepakatan ranahnya Pemprov, dari pembersihan, pengerukan sampai menurapnya,” jelas Sekda.
Sedangkan segmen Ruhui Rahayu sisi Kelurahan Sidodadi dalam 1 sampai 2 hari kedepan suratnya sudah disampaikan untuk kegiatan, Rencana Umum Pekerjaan (RUP) diserahkan dari Dinas Permukiman kepada Dinas Pertanahan.
“Artinya berapa jumlah bangunan yang mau dibongkar, berapa luas tanahnya yang terkena, perkiraan berapa anggaran yang diperlukan,” beber Sugeng.
Dalam wawancara Sugeng menjelaskan, untuk segera membongkar bangunannya sendiri setelah santunan diberikan.
“Saya minta segera disosialisasikan kepada warga yang berada di segmen gang Nibung yang kita relokasi untuk segera membongkar bangunannya setelah santunan kita berikan,” tutup Sugeng. (KMF-SMD/redaksi kf)
-
SEPUTAR KALTIM5 hari ago
DPKH Kaltim Tegaskan Komitmen Jaga Kesehatan Hewan dan Sejahterakan Peternak
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Bontang Raih Peringkat Pertama Keterbukaan Informasi Publik se-Kaltim 2025
-
SEPUTAR KALTIM2 hari ago
Lewat Penguatan Demokrasi, Darlis Dorong Masyarakat Samarinda Lebih Kritis dan Aktif
-
NUSANTARA5 hari ago
Heboh, Ratusan Pelajar Mataram Meet & Greet dengan Duo Monster Energy Yamaha MotoGP !
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Kaltim Catat Lompatan Besar dalam Keterbukaan Informasi Publik 2025
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Bulbak PKH 2025 Resmi Ditutup, Kaltim Perkuat Sektor Peternakan
-
NUSANTARA4 hari ago
Program MBG Bantu Anak Kuli Bangunan Dapat Pekerjaan: “Sekarang Bisa Bantu Keluarga”
-
SEPUTAR KALTIM2 hari ago
Sri Wahyuni Soroti Dominasi PPPK dan Tantangan ASN Daerah di Rakernas Korpri 2025