BALIKPAPAN
Prabowo-Gibran Tetap Menang pada Pemungutan Suara Ulang di Balikpapan

Keunggulan paslon Prabowo-Gibran benar-benar sulit terelakkan. Di Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Balikpapan, pasangan ini unggul telak dibanding perolehan suara paslon 01 dan 03.
KPU Kota Balikpapan menggelar PSU pada Sabtu 24 Februari 2024. Untuk mengganti suara tidak sah akibat kesalahan dalam proses pencoblosan pada 14 Februari lalu. Nah, berdasar pantauan Antara, paslon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming kembali menang di PSU kali ini.
Paslon 02 meraih 43 dukungan. Diikuti oleh pasangan Ganjar-Mahfud dengan 20 suara, dan Anies-Muhaimin 15 suara.
Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 031 Didit Ibnu Rozat memastikan bahwa perhitungan ini sudah valid dan benar.
“Semua suara sah, dan yang hadir ada 78 Daftar Pemilih Tetap (DPT) dari total keseluruhan 265 DPT,” katanya.
TPS 031 merupakan satu-satunya TPS di Kota Balikpapan yang menggelar PSU. Ini karena adanya pemilih yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) luar daerah yang tidak terdaftar di Daftar Pemilih Tambahan (DPTb).
“Untuk prosesnya sama seperti di tanggal 14 kemarin, pemilih membawa surat yang diberikan ke TPS yang dibuka sejak pukul 07.00 wita hingga 13.00 wita kemudian kami rehat dan langsung lanjut penghitungan suara,” ujarnya.
Adapun lokasi TPS 031 berada di ruang kelas SD Madrasah Ibtidayah Daruttalim RT 22, yang tak jauh dari hiruk pikuk pasar Balikpapan Permai, serta aktifitas belajar mengajar di SDN 013.
Pada PSU ini, Kapolresta Balikpapan Komisaris Besar Polisi Anton Firmanto, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Balikpapan dan para anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) ikut menyaksikan dan mengawal secara langsung.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Balikpapan, Wasanti mengatakan pelaksanaan PSU di TPS 031 berjalan tanpa kendala dan tidak ada ditemukan pelanggaran dalam pelaksanaannya.
“Kami dan KPU sudah mengupayakan semuanya agar berjalan dengan baik dan lancar dalam PSU ini,” singkat Wasanti. (dra)
-
BALIKPAPAN3 hari yang lalu
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SEPUTAR KALTIM3 hari yang lalu
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Samarinda Buka Kuota Tambahan Sekolah Rakyat, Pendaftaran Hanya 2 Hari!
-
SAMARINDA5 hari yang lalu
Samarinda Siap Bangun Sekolah Rakyat Tahun Ini, Daerah Lain Masih Terkendala Lahan
-
SEPUTAR KALTIM5 hari yang lalu
Satgas PASTI Blokir Ratusan Pinjol dan Investasi Ilegal, Kerugian Masyarakat Capai Rp2,6 Triliun
-
NUSANTARA3 hari yang lalu
PMI di Korsel Meninggal Akibat Kecelakaan Kerja, Pemerintah Bawa Pulang Jenazah dan Beri Santunan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
-
SAMARINDA2 hari yang lalu
Kepala SMA 10 Samarinda Diberhentikan Sementara, Pertanyakan Kewenangan Plt Disdikbud
-
SAMARINDA2 hari yang lalu
Guru Senior Terkejut Ditunjuk Jadi Plt Kepala SMAN 10 Samarinda