BERAU
Sambut Hari Bhayangkara Ke-76, Polres Berau Gelar Turnamen Tenis Terbuka

Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Lawn Tenis Indonesia (Pelti) Kabupaten Berau bekerja sama dengan Polres Berau, PT Temas dan PT PASN mengadakan turnamen terbuka tenis lapangan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022, Jumat 27 Mei 2022 sore.
Sebanyak 74 atlet tenis dari kabupaten/kota Provinsi Kalimantan Timur dan Provinsi Kalimantan Utara ambil bagian dalam kejuaraan yang diadakan di Lapangan Tenis Jalan Cendana, Tanjung Redeb ini.
Turnamen dibuka oleh Kapolres Berau AKBP Anggoro Wicaksono dan dihadiri oleh Ketua DPRD Kaltim Makmur HAPK, Kajari Berau, Asisten 3 Setkab Berau, Danramil Tanjung Redeb, Ketua PN, Ketua DPRD, Kadispora, KONI, Pelti dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Kapolred memberikan ucapan selamat datang kepada semua peserta dari seluruh kabupaten/ kota sekaligus doa semoga bisa meraih prestasi terbaik. Anggoro menyampaikan ajang kompetisi merupakan hal penting untuk memajukan sebuah cabang olahraga dan melahirkan atlet-atlet bertalenta dari daerah.
Ia mengapresiasi atas dukungan seluruh elemen terhadap Hari Bhayangkara ke 76 tahun 2022, termasuk dalam penyelenggaraan turnamen tenis terbuka ini.
“Dengan olahraga harapan saya bisa menambah akrab komunikasi dari segala lini, hal ini baik karena hubungan yg baik akan meningkatkan spirit dan dukungan satu sama lain,” ujar Anggoro. (redaksi)
-
BALIKPAPAN5 hari ago
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SAMARINDA3 hari ago
BRIDA Kaltim Petakan Daya Dukung Wilayah untuk Dukung Pembangunan IKN
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Darlis Pattalongi: Ijazah PAUD Bukan Syarat Mutlak Masuk SD di Kaltim
-
SAMARINDA3 hari ago
Guru Senior Terkejut Ditunjuk Jadi Plt Kepala SMAN 10 Samarinda
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Ratusan PPPK Kaltim Tandatangani SPK, BKD Tegaskan Komitmen Kinerja
-
NUSANTARA5 hari ago
PMI di Korsel Meninggal Akibat Kecelakaan Kerja, Pemerintah Bawa Pulang Jenazah dan Beri Santunan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Dishub Kaltim Larang Angkutan Alat Berat 8 Ton Lewat Jalan Umum, Wajib Manfaatkan Sungai