BALIKPAPAN
Sekolah di Balikpapan Laksanakan Simulasi AKN

Dinas Pendidikan Kota Balikpapan menggelar simulasi Asesmen tatap muka di sejumlah sekolah. Simulasi ini dalam rangka kegiatan asesmen nasional berbasis komputer atau Asesmen Kompetensi National (AKN).
Sebanyak 83 SMP mengikuti kegiatan asesmen ini, dengan jumlah 3018 peserta simulasi. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kota Balikpapan, Muhaimin.
“Senin lalu seluruh SMP di Kota Balikpapan melaksanakan simulasi. Kemudian untuk selanjutnya kelas 5, juga melakukan simulasi AKN” katanya, Rabu (15/9/2021).
Ia menjelaskan, untuk tingkat SMP, pihaknya membatasi jumlah peserta didik yang terlibat dalam pelaksanaan simulasi. Sebanyak 45 siswa dengan 5 siswa cadangan yang duduk di bangku kelas 8, terbagi ke dalam dua sesi mulai tanggal 13 sampai tanggal 17 September 2021.
Sedangkan untuk tingkat SD, dibatasi sebanyak 35 siswa kelas 5 yang dilaksanakan mulai tanggal 14 – 15 September 2021 di tiga wilayah dan 16 – 17 September 2021 di tiga wilayah.
“Asesmen kompetensi nasional ini merupakan pengganti ujian nasional yang sudah mulai diberlakukan nanti, makanya kita lakukan simulasi sekarang,” jelasnya. (hms/Redaksi KF)
-
BALIKPAPAN4 hari ago
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SAMARINDA2 hari ago
BRIDA Kaltim Petakan Daya Dukung Wilayah untuk Dukung Pembangunan IKN
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Darlis Pattalongi: Ijazah PAUD Bukan Syarat Mutlak Masuk SD di Kaltim
-
SAMARINDA3 hari ago
Guru Senior Terkejut Ditunjuk Jadi Plt Kepala SMAN 10 Samarinda
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Dishub Kaltim Larang Angkutan Alat Berat 8 Ton Lewat Jalan Umum, Wajib Manfaatkan Sungai
-
NUSANTARA4 hari ago
PMI di Korsel Meninggal Akibat Kecelakaan Kerja, Pemerintah Bawa Pulang Jenazah dan Beri Santunan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
-
SEPUTAR KALTIM2 hari ago
Ratusan PPPK Kaltim Tandatangani SPK, BKD Tegaskan Komitmen Kinerja