EKONOMI DAN PARIWISATA
Tiket Pesawat Samarinda-Surabaya dan Yogya 15-21 April Ludes Terjual

Buat yang berencana mudik jalur udara, dari Samarinda ke Surabaya dan Yogyakarta. Tunggu extra flight dari Bandara APT Pranoto ya. Karena sampai H-1 Lebaran, tiketnya sudah full book!
Kemudahan membeli tiket pesawat secara online dimanfaatkan betul oleh masyarakat Kaltim. Yang berencana mudik ke Pulau Jawa, menggunakan rute keberangkatan dari Bandara APT Pranoto Samarinda.
Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) APT Pranoto Samarinda menerangkan. Tiket penerbangan untuk rute dari Samarinda-Surabaya dan Samarinda-Yogyakarta sudah habis terjual hingga Lebaran.
“Sesuai hasil pantauan kami di aplikasi penjualan tiket dalam jaringan atau online. Untuk penerbangan dari Samarinda-Surabaya dan Samarinda-Yogyakarta tanggal 15 sampai 21 April sudah habis terjual,” kata Kasi Teknik dan Operasi UPBU APT Pranoto, Dwi Muji, Jumat 14 April 2023. Mengutip dari Antara.
Sejak Bandara APT beroperasi normal pascapandemi, penerbangan ke Surabaya memang jadi rute paling favorit. Dan meski kali ini rute ke Yogyakarta sudah full book. Namun rute ke Kota Pelajar tidak masuk dua besar dalam daftar tujuan penerbangan terbanyak.
Justru tujuan ke Jakarta yang bersaing dengan rute Samarinda-Surabaya. Hal ini karena untuk jutuan ke Jakarta dan Surabaya, saban harinya ada 4 kali penerbangan. Sementara ke Yogya hanya sekali.
“Sementara ini jumlah penumpang yang tercatat per harinya rata-rata sekitar 2 ribu hingga 2.300 penumpangan pesawat,” lanjut Dwi Muji.
Bandara APT Kemungkinan Buka Extra Flight
Menghadapi arus mudik Lebaran Idulfitri tahun ini, Bandara APT terus meningkatkan pengamanan pada semua lini. Dari sisi darat sampai sisi udara.
Ramp check atau pemeriksaan kelaikan pesawat rutin dilakukan secara berkala. Untuk memastikan pesawat selalu prima.
Dwi Muji bilang, tidak menutup kemungkinan manajemen APT membuka extra flight. Jika memang jumlah permintaan penerbangan ke rute-rute yang sudah penuh, terus berdatangan.
“Kami tetap mempersiapkan yang terbaik dari pelayanan bandara jelang arus mudik dan arus balik selama libur Lebaran,” pungkasnya.
Untuk diketahui, persyaratan khusus penumpang seperti PCR dan Swab sudah tidak diberlakukan lagi. Namun calon penumpang masih harus menyertakan bukti dokumen sudah melakukan vaksin booster. (dra)
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
BMKG: Cuaca Kaltim Fluktuatif, Waspadai Hujan Deras dan Karhutla
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Pemprov Lampung Apresiasi Kaltim Jadi Contoh Pembangunan Hijau
-
SAMARINDA3 hari ago
Tingkatkan Daya Saing UKM, UPTD Koperasi Kaltim Gelar Pelatihan Membatik
-
PARIWARA3 hari ago
Asia Pacific Predator League 2026 Resmi Dibuka, Acer Indonesia Siapkan Tim Esports Wakil Tanah Air
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Gubernur Harum Lantik 71 Pejabat Baru, Tekankan Profesionalisme ASN
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Wagub Seno Aji Lepas 215 Kontingen Kaltim ke Pornas Korpri XVII Palembang
-
EKONOMI DAN PARIWISATA4 hari ago
Pengguna Pintu Earn Naik 50%, Program Flexi Earn Super Rate Up Diperpanjang
-
EKONOMI DAN PARIWISATA22 jam ago
Inflasi Kaltim September 2025 Tercatat 1,77 Persen, Tertinggi di PPU