SEPUTAR KALTIM
Pemerintah Pusat Apresiasi Program Digitalisasi Pemprov Kaltim

Pemprov Kaltim bersama pemerintah pusat memperkuat ekosistem digital lewat program GratisPol Internet Desa yang membuka akses internet gratis hingga ke pelosok.
Dari pusat hingga desa, digitalisasi di Kalimantan Timur (Kaltim) kian terasa nyata. Pemerintah pusat dan daerah bergandengan tangan menghadirkan ekosistem digital, mulai dari pembangunan infrastruktur hingga layanan internet gratis di pedesaan.
Pemprov Kaltim saat ini tengah menjalankan langkah strategis untuk memperkuat transformasi digital, mencakup pembangunan infrastruktur teknologi informasi, pemerataan akses internet, hingga peningkatan literasi digital masyarakat.
GratisPol Internet Desa Jadi Inspirasi
Salah satu program andalan Pemprov Kaltim adalah GratisPol Internet Desa, yang membuka peluang baru bagi masyarakat pedesaan melalui akses internet gratis.
Plt Direktur Pengembangan Ekosistem Digital Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), Sonny Sudaryana, menegaskan apresiasinya terhadap langkah Pemprov Kaltim. Menurutnya, program tersebut sejalan dengan visi nasional mempersempit kesenjangan digital.
“GratisPol Internet Desa adalah contoh inspiratif. Program ini menghadirkan internet gratis di desa-desa, memberi peluang masyarakat pedesaan untuk terkoneksi dengan dunia digital, berinovasi, serta meningkatkan taraf hidupnya. Inilah bukti nyata bagaimana kebijakan lokal bisa memberi dampak besar bagi peradaban digital bangsa,” ungkap Sonny.
Melalui sinergi ini, pemerintah pusat dan daerah berkomitmen memastikan transformasi digital benar-benar dirasakan masyarakat.
Kaltim pun semakin mantap melangkah menuju masa depan digital yang lebih maju. Dari kota hingga pelosok desa, digitalisasi bukan lagi mimpi, melainkan jalan nyata menuju peradaban yang setara dan berdaya. (sef/pt/portalkaltim/sty)
-
HIBURAN1 hari agoTarra Budiman Cs Sapa Warga Samarinda, “Modual Nekad” Jadi Rekomendasi Tontonan Tahun Baru Paling Seru
-
SEPUTAR KALTIM1 hari agoKompak! Kepala Daerah di Kaltim Serukan Tahun Baru 2026 Tanpa Kembang Api dan Pesta Berlebihan
-
SAMARINDA3 hari agoTahun Baru Semangat Baru, Gubernur Rudy Mas’ud Minta Birokrasi Kaltim ‘Naik Kelas’
-
HIBURAN4 hari agoMelly Goeslaw Buka East Borneo Islamic Festival, Wagub Kaltim Ajak Muhasabah Akhir Tahun
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoSejak Diluncurkan Februari 2025, Program Cek Kesehatan Gratis Kaltim Jangkau 220 Ribu Warga
-
SEPUTAR KALTIM1 hari agoCuaca Kaltim Masih Didominasi Hujan Jelang Pergantian Tahun, BMKG Ingatkan Potensi Cuaca Ekstrem
-
EKONOMI DAN PARIWISATA8 jam agoMeriah dan Bertabur Hadiah, ini Keseruan Malam Tahun Baru 2026 di Mahakam Lampion Garden Samarinda
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoPeredaran Narkoba di Kaltim Mengkhawatirkan, Prevalensi Capai 2,11 Persen pada 2025

