SEPUTAR KALTIM
DPPKUKM Kaltim Gelar Pelatihan Olahan Pangan, Dorong Inovasi Produk Lokal

DPPKUKM Kaltim terus mendorong tumbuhnya wirausaha kreatif di sektor pangan lokal melalui pelatihan olahan pangan berbahan dasar sayuran dan buah-buahan.
Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (DPPKUKM) Provinsi Kaltim melalui UPTD Pelatihan Koperasi (Pelkop) menggelar Pelatihan Olahan Pangan Berbahan Dasar Sayuran dan Buah-buahan selama empat hari, mulai 5–8 November 2025. Kegiatan ini berlangsung di Aula UPTD Pelkop, Jalan Kesejahteraan, Samarinda, Rabu, 5 November 2025.
Pelatihan dibuka secara resmi oleh Anggota Komisi II DPRD Kaltim, Sigit Wibowo, dan turut dihadiri oleh Kepala DPPKUKM Kaltim Heni Purwaningsih serta Plt Kepala UPTD Pelkop Ali Wardana.
Dalam sambutannya, Sigit menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan langkah konkret pemerintah daerah dalam mendorong peningkatan kualitas dan daya saing produk olahan pangan lokal. Menurutnya, komoditas sayuran dan buah-buahan memiliki potensi besar untuk dikembangkan menjadi produk bernilai ekonomi tinggi.
“Pelaku UMKM harus mampu berinovasi. Banyak bahan pangan lokal kita yang potensial diolah menjadi produk menarik dan bernilai jual tinggi. Pelatihan ini menjadi ruang pembelajaran agar pelaku usaha dapat memperluas pengetahuan sekaligus meningkatkan kualitas produk,” ujar Sigit.
Ia berharap melalui kegiatan ini akan lahir inovasi-inovasi produk pangan rumahan yang unggul, sehat, dan bernilai jual, sehingga mampu memberikan dampak nyata terhadap peningkatan pendapatan masyarakat pelaku UMKM.
Sementara itu, Kepala DPPKUKM Kaltim Heni Purwaningsih menegaskan bahwa pengembangan UMKM di sektor kuliner menjadi salah satu fokus pembinaan pemerintah daerah. Selain memperkuat ketahanan ekonomi, penggunaan bahan baku lokal juga menjadi strategi penting dalam pemberdayaan masyarakat.
“Kami berharap peserta dapat memanfaatkan pelatihan ini untuk meningkatkan keterampilan, baik dalam mengolah, mengemas, hingga memasarkan produk. Harapannya, setelah kegiatan ini muncul produk-produk baru yang siap bersaing di pasaran,” jelas Heni.
Selama empat hari pelatihan, para peserta akan mendapatkan materi teori dan praktik langsung mengenai pengolahan berbagai produk berbahan dasar sayuran dan buah-buahan. Materi mencakup teknik pengolahan higienis, inovasi resep, hingga strategi pemasaran yang efektif.
Melalui kegiatan ini, DPPKUKM Kaltim berharap dapat mencetak lebih banyak wirausaha kreatif dan mandiri di sektor pangan lokal, yang mampu berkontribusi dalam memperkuat ekonomi daerah. (Ara/ty/portalkaltim/sty)
-
EKONOMI DAN PARIWISATA3 hari agoHarga TBS Sawit Kaltim Turun, Dipicu Anjloknya Harga CPO dan Kernel
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPramuka Kaltim Gaet Generasi Muda Lewat Turnamen E-Sport
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoBiro Kesra Kaltim Perkuat Pembangunan Desa Lewat Evaluasi Indeks Desa
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoPemprov Kaltim Pastikan Dana Gratispol Cair Pekan Ini, Keterlambatan Disebabkan Proses APBD-P
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoPramuka Kaltim Tutup Turnamen Esport Pertama: Semangat Digital, Sportivitas Tetap Menyala
-
EKONOMI DAN PARIWISATA2 hari agoInflasi Kaltim Oktober 2025 Capai 1,94 Persen, Jasa Perawatan Pribadi Jadi Pendorong Utama
-
BERITA2 hari agoKI Kaltim Dorong BUMN dan Lembaga Vertikal Tingkatkan Kualitas Layanan Informasi Publik
-
SEPUTAR KALTIM23 jam agoPemprov Kaltim Matangkan Arsitektur SPBE Menuju Tata Kelola Digital Terpadu

