EKONOMI DAN PARIWISATA
Persiapan Lebaran, Disporapar Samarinda Minta 4 Hal Ini pada Destinasi Wisata

Disporapar Samarinda meminta pengelola destinasi wisata menyiapkan 4 hal ini. Untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung pada libur Lebaran Idulfitri 2023.
Masa libur Lebaran sudah di depan mata. Destinasi-destinasi wisata di Kota Samarinda bersiap menyambut ribuan pengunjung setiap harinya. Karena jumlah kunjungan akan meningkat 200 hingga 300 persen dari hari biasa.
Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Samarinda. Menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Kesiapsiagaan Pengelola Destinasi Wisata. Pada Senin, 10 April 2023 kemarin.
Dalam rapat itu, Disporapar menitikberatkan pada kenyamanan, kesehatan, dan keamanan wisatawan. Karenanya, ada 4 hal yang harus disiapkan destinasi wisata. Untuk menghadapi lonjakan pengunjung pada libur Lebaran tahun ini.
Kepala Disporapar Samarinda Muslimin mengatakan. Hal pertama yang harus ada di dalam destinasi wisata adalah pos pelayanan kesehatan dan P3K.
“Kami meminta kepada pengelola destinasi untuk menyediakan tempat dan tim kesehatan di masing-masing objek wisata,” katanya, Selasa, 11 April 2023.
Tim kesehatan ini gunanya untuk memberi pertolongan pertama. Semisal ada pengunjung yang mengalami insiden saat berwisata.
Kedua, pengelola wisata harus mengatur jarak tempat penjualan tiket. Dan memperbanyak jumlah loketnya. Hal ini untuk menghindari antean panjang, yang bikin pengunjung tidak nyaman.
Ketiga, pengelola wisata harus berkoordinasi dengan pihak keamanan setempat. Baik Polsek maupun babinsa ataupun bhabinkamtibnas di sekitar lokasi wisata.
Destinasi juga dianjurkan menggaet warga sekitar untuk membantu pengelolaan tempat parkir. Agar tidak semrawut dan aman.
“Kami mengutamakan tingkat keselamatan masyarakat. Dengan mematuhi beberapa rambu-rambu,” lanjut Muslimin.
Terakhir, destinasi wisata wajib menjaga kebersihan. Terutama di fasilitas-fasilitas seperti toilet, musala, gazebo dan lainnya. Serta memperbanyak sebaran tempat sampah.
“Hal-hal yang membuat pengunjung nyaman sebagai tempat liburan, tentu itu harus mereka penuhi,” pungkas Muslimin. (mhn/dra)
-
SEPUTAR KALTIM5 hari ago
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SAMARINDA3 hari ago
BRIDA Kaltim Petakan Daya Dukung Wilayah untuk Dukung Pembangunan IKN
-
SAMARINDA4 hari ago
Guru Senior Terkejut Ditunjuk Jadi Plt Kepala SMAN 10 Samarinda
-
SAMARINDA4 hari ago
Kepala SMA 10 Samarinda Diberhentikan Sementara, Pertanyakan Kewenangan Plt Disdikbud
-
SEPUTAR KALTIM5 hari ago
Darlis Pattalongi: Ijazah PAUD Bukan Syarat Mutlak Masuk SD di Kaltim
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Ratusan PPPK Kaltim Tandatangani SPK, BKD Tegaskan Komitmen Kinerja
-
NUSANTARA5 hari ago
PMI di Korsel Meninggal Akibat Kecelakaan Kerja, Pemerintah Bawa Pulang Jenazah dan Beri Santunan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Dishub Kaltim Larang Angkutan Alat Berat 8 Ton Lewat Jalan Umum, Wajib Manfaatkan Sungai