OLAHRAGA
Secara Matematis, Persiba Masih Bisa Promosi ke Liga 1

Meski baru meraih 1 kali kemenangan dari 5 pertandingan. Persiba Balikpapan masih berpeluang promosi ke Liga 1 musim depan. Asalkan dalam 7 laga fase grup bisa berbicara banyak.
Persiba Balikpapan akhirnya meraih kemenangan pada laga terakhir. Di laga pekan kelima fase grup Liga 2, Beruang Madu menang tipis 1-0 dari Kalteng Putra di Stadion Batakan.
Ini adalah kemenangan pertama Riki Pambudi cs musim ini. Setelah pada 4 laga awal, mereka hanya meraih 1 imbang dan 3 kali kalah.
Berkat kemenangan itu, Persiba kini memiliki 4 poin. Masih berstatus tim juru kunci, namun selisih poin dengan zona 3 besar terpangkas jadi 4 poin (dengan 1 laga simpanan).
Nasib Persiba Ditentukan 7 Laga ke Depan
Untuk bisa ke Liga 1, Persiba harus masuk 3 besar fase grup dulu. Supaya bisa lolos ke babak knock out alias 12 besar. Dari sana, perjuangan ke kasta tertinggi bisa dilakukan.
Nah, kuncinya adalah 7 laga terakhir fase grup. Beruang Madu harus mulai fokus untuk mengincar posisi ketiga. Setelah menang atas Kalteng Putra, tim Balikpapan akan tur Sulawesi. Menghadapi Persipal Palu dan Sulut United.
Setelah itu, mereka akan memiliki 4 laga kandang. Melawan Persipal dan trio Papua. Dengan asumsi tim besutan Nil Maizar menang di 4 laga kandang. Mereka akan mengumpulkan 16 poin, dan itu masih memungkinkan untuk masuk 3 besar.
Tapi kalau tidak bisa meraih poin di laga tandang, dan gagal menyapu bersih laga kandang. Berarti Balistik harus kembali kecewa musim ini.
Musim Lalu Lebih Berpeluang
Persiba Balikpapan punya catatan yang lebih mentereng musim lalu. Dalam 6 pertandingan awal, mereka meraih 10 poin. Membuat 12 gol dan 7 kali kebobolan (+5).
Jumlah poin itu menempatkan Beruang Madu di peringkat kedua, menempel ketat Persipura dengan selisih 1 poin saja. Sayang, Liga 2 musim lalu terhenti prematur akibat Tragedi Kanjuruhan.
Sementara musim ini, dari 5 laga awal. Tim Balikpapan baru meraih 4 poin, mencetak 2 gol dan kebobolan 7 kali (-5). Serta menempati posisi juru kunci grup. Berselisih 6 poin dari pemuncak klasemen. (dra)
-
BALIKPAPAN5 hari ago
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SAMARINDA3 hari ago
BRIDA Kaltim Petakan Daya Dukung Wilayah untuk Dukung Pembangunan IKN
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Darlis Pattalongi: Ijazah PAUD Bukan Syarat Mutlak Masuk SD di Kaltim
-
SAMARINDA3 hari ago
Guru Senior Terkejut Ditunjuk Jadi Plt Kepala SMAN 10 Samarinda
-
NUSANTARA4 hari ago
PMI di Korsel Meninggal Akibat Kecelakaan Kerja, Pemerintah Bawa Pulang Jenazah dan Beri Santunan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Ratusan PPPK Kaltim Tandatangani SPK, BKD Tegaskan Komitmen Kinerja
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Dishub Kaltim Larang Angkutan Alat Berat 8 Ton Lewat Jalan Umum, Wajib Manfaatkan Sungai