KUTIM
UMK Kutim 2024 Naik Jadi Rp 3,5 Juta, Lebih Tinggi dari Provinsi

Pemkab Kutai Timur (Kutim) menyetujui kenaikan Upah Minimum Kabupaten (UMK) tahun 2024 yang ditetapkan sebesar Rp 3.515.325, naik 4,74 persen dari tahun sebelumnya Rp 3.356.109.
Keputusan penetapan UMK ini mencerminkan peningkatan ekonomi di daerah. Bupati Ardiansyah Sulaiman menyambut baik perubahan ini, mengingat UMK Kutim kini mencapai Rp 3,5 juta.
Menariknya, UMK Kutim yang baru lebih tinggi 4,74 persen dibandingkan dengan Upah Minimum Provinsi (UMP) Kalimantan Timur (Kaltim) yang telah ditetapkan sebesar Rp 3.360.858.
Kepala Disnakertrans Kutim Sudirman Latif, menjelaskan bahwa keputusan ini hasil dari musyawarah dan kesepakatan antara Pemkab Kutim dan Dewan Pengupahan Daerah (DPD) Kutim.
Latif menambahkan bahwa penetapan UMK Kutim mengikuti formula yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 51 tahun 2023, dengan menggunakan nilai koefisien alfa 0,30. Penetapan ini berdasarkan pada angka inflasi Provinsi Kaltim sebesar 3,07 persen dan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,58 persen.
“Kutim memilih nilai alfa tertinggi, yaitu 0,30, dengan mengacu pada UMK tahun sebelumnya, pertumbuhan ekonomi, dan laju inflasi. Keputusan ini diakui dan diterima tanpa protes dari dewan pengupahan,” jelas Latif.
Keputusan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para pekerja di Kabupaten Kutai Timur, seiring dengan pertumbuhan ekonomi yang terus berkembang. (adv/adm)
ADVERTORIAL DISKOMINFO PERSTIK KUTAI TIMUR
-
MAHULU4 hari agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
GAYA HIDUP5 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Kebut Cetak Sawah 20 Ribu Hektare, Targetkan Swasembada Pangan Mandiri pada 2026
-
SAMARINDA4 hari agoMinggu Malam, Ustaz Das’ad Latif Bakal Isi Tabligh Akbar di Penutupan Pekan Raya Kaltim 2026
-
NUSANTARA4 hari agoMemasuki 2026, Otorita IKN Tegaskan Arah Nusantara sebagai Ibu Kota Politik 2028
-
EKONOMI DAN PARIWISATA4 hari agoMembaca Arah Pariwisata 2026: Dimotori Gen Z, Ini 6 Tren Wisata yang Bakal Mendominasi
-
HIBURAN4 hari agoLomba, Pameran, hingga Tabligh Akbar, Berikut Rangkaian Keseruan Pekan Raya Kaltim Gratis!
-
SAMARINDA4 hari agoPenumpang Melonjak, Bandara APT Pranoto Ajukan Perluasan “Area Safety” di Sisi Runway

