SEPUTAR KALTIM
Sekda Kaltim Wajibkan ASN Ikuti Upacara HUT ke-79 RI di Stadion Utama Palaran
Sekda Kaltim mengajak pelajar dan seluruh ASN untuk mengikuti upacara HUT ke-79 RI di Stadion Utama Palaran. Baik upacara pagi maupun sore hari.
Berbeda dari tahun sebelumnya, kali ini upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2024, akan dilaksanakan dan dipusatkan di Stadion Utama Palaran Samarinda.
“HUT ke-79 Republik Indonesia, Pemerintah Provinsi Kaltim akan memusatkan upacara di Stadion Palaran,” kata Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur Sri Wahyuni saat Anugerah Satya Lencana Karya Satya di Pendopo Odah Etam, Kamis 15 Agustus 2024.
Dalam hal ini, Pemerintah Provinsi Kaltim sudah menyebarkan surat edaran ke seluruh perangkat daerah agar mengerahkan seluruh ASN, tenaga PPPK dan PPPD di instansinya masing-masing guna mengikuti upacara pagi maupun sore hari.
“Selain pegawai pemerintah, kita juga mengerahkan pelajar. Tenda dan tribun sudah disiapkan disana,” jelasnya.
Bagi pejabat eselon II (kepala dinas/badan/biro) menggunakan pakaian adat daerah, sedangkan eselon III/IV memakai pakaian sipil lengkap (jas/pakaian daerah).
Sedangkan bagi staf pelaksana menggunakan seragam Korpri dan tenaga PPPK/PPPD memakai seragam putih hitam.
Menurutnya, upacara HUT Ri adalah momentum yang baik dalam menghargai dan mengapresiasi perjuangan serta pengorbanan para pahlawan bangsa.
“Kembali saya mengajak dan mewajibkan seluruh pimpinan perangkat daerah, setiap ASN dan tenaga PPPK/PPPD bisa mengikuti upacara HUT RI di Stadion Palaran,” pesannya.
Selain upacara HUT ke-79, pada Minggu malam 18 Agustus 2024 akan digelar Pesta Rakyat di Temindung Creative Hub Kaltim atau kawasan eks Bandara Temindung Samarinda.
“Kita berharap bukan hanya rakyat atau masyarakat yang hadir, tetapi unsur perangkat daerah juga hadir, karena kita adalah bagian dari rakyat Kalimantan Timur,” pungkasnya. (rw)
-
MAHULU3 hari agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoBawa 57 Mobil Dinas untuk Kunker, Rombongan Gubernur Kaltim Cek Jalan Rusak hingga Mahulu
-
GAYA HIDUP4 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoPemprov Kaltim Kebut Cetak Sawah 20 Ribu Hektare, Targetkan Swasembada Pangan Mandiri pada 2026
-
BERITA5 hari agoBukan Pandemi Baru, Ini Fakta “Superflu” yang Bikin Kasus Rawat Inap di AS Melonjak
-
SAMARINDA3 hari agoMinggu Malam, Ustaz Das’ad Latif Bakal Isi Tabligh Akbar di Penutupan Pekan Raya Kaltim 2026
-
EKONOMI DAN PARIWISATA4 hari agoMembaca Arah Pariwisata 2026: Dimotori Gen Z, Ini 6 Tren Wisata yang Bakal Mendominasi
-
NUSANTARA4 hari agoMemasuki 2026, Otorita IKN Tegaskan Arah Nusantara sebagai Ibu Kota Politik 2028

