POLITIK
Aman dan Kondusif, Gubernur Tegaskan Kaltim Siap Hadapi Pesta Demokrasi 2024

Gubernur Kaltim Isran Noor menegaskan provinsi yang dipimpinnya siap menghadapi pesta demokrasi 2024. Karena Kaltim aman dan kondusif.
Jelang Pemilu 2024, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor). Untuk memantau perkembangan politik menjelang pemilu serentak 2024.
Rakor ini dilaksanakan di Hotel Novotel Balikpapan, pada Kamis 6 Juli 2023.
Dalam arahannya, Gubernur menegaskan bahwa Provinsi Kaltim termasuk wilayah yang sangat kondusif dalam menyelenggarakan pesta demokrasi. Baik itu Pemilihan Presiden, Pemilihan Kepala Daerah, maupun Pemilihan Legislatif.
Hal tersebut juga menepis data yang dirilis oleh Bawaslu RI. Soal Indeks Kerawanan Pemilu 2024. Dimana ada 5 daerah yang masuk kategori kerawanan tinggi. Yang mana Kaltim masuk didalamnya. Selain DKI Jakarta, Sulawesi Utara, Maluku Utara, dan Jawa Barat.
Meskipun Bawaslu RI mengkategorikan Kaltim sebagai wilayah yang rawan, Isran mempertanyakan data tersebut. Mengingat jumlah penduduk Kaltim yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan Pulau Jawa.
Isran menyatakan bahwa selama penyelenggaraan Pemilu sebelumnya, baik itu pemilihan presiden, pemilihan kepala daerah, maupun pemilihan legislatif, Kaltim telah menunjukkan kondisi yang sangat kondusif.
“Kaltim adalah wilayah yang aman dan tidak terlalu sulit dalam penyelenggaraannya. Hal ini tidak boleh membuat kita lengah,” tegasnya.
Dalam rapat koordinasi yang melibatkan berbagai pihak terkait, Isran berharap agar semua pihak mendapatkan informasi terkait perkembangan politik di daerah, terutama Kaltim.
Informasi ini akan disampaikan oleh pihak yang terpercaya seperti Kepolisian Daerah (Polda), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim, Badan Pengawas Pemilu Kaltim (Bawaslu Kaltim), Kodam VII Mulawarman, dan Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kaltim, terkait kesiapan Kaltim menghadapi pemilu serentak tahun 2024 mendatang.
Rapat tersebut dihadiri oleh sejumlah Kepala Daerah dan pejabat di antaranya, Ketua DPRD Provinsi Kaltim Hasanuddin Mas’ud, Kapolda Kaltim yang diwakili oleh Karoops Polda Kaltim Kombes. Pol. Frans Barung Mangera, Asops Kasdam VI Mulawarman Kolonel Inf Mustakim, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) yang diwakili oleh Asisten Tindak Pidana Umum Sugih Carvallo, serta Bupati dan Wali Kota se-Kaltim beserta Badan Kesbangpol se-Kaltim. (rey/diskominfokaltim/am)
-
BALIKPAPAN2 hari yang lalu
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SEPUTAR KALTIM2 hari yang lalu
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Samarinda Buka Kuota Tambahan Sekolah Rakyat, Pendaftaran Hanya 2 Hari!
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Samarinda Siap Bangun Sekolah Rakyat Tahun Ini, Daerah Lain Masih Terkendala Lahan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Satgas PASTI Blokir Ratusan Pinjol dan Investasi Ilegal, Kerugian Masyarakat Capai Rp2,6 Triliun
-
NUSANTARA2 hari yang lalu
PMI di Korsel Meninggal Akibat Kecelakaan Kerja, Pemerintah Bawa Pulang Jenazah dan Beri Santunan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
-
SAMARINDA23 jam yang lalu
Kepala SMA 10 Samarinda Diberhentikan Sementara, Pertanyakan Kewenangan Plt Disdikbud
-
SAMARINDA23 jam yang lalu
Guru Senior Terkejut Ditunjuk Jadi Plt Kepala SMAN 10 Samarinda