Connect with us

SAMARINDA

Belum Jadi Satu, Penyimpanan Arsip Dispursip Samarinda Masih Terbagi

Diterbitkan

pada

penyimpanan
Arsip Dispursip Samarinda masih terbagi. (Nisa/Kaltim Faktual)

Penyimpanan arsip di Samarinda belum tergabung menjadi satu. Ada yang disimpan di gedung Dispursip Samarinda. Sebagian lain masih ada di gedung MPP Samarinda.

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispursip) Kota Samarinda sebagai Lembaga Kearsipan Daerah (LKD). Berperan sebagai leading center pengelolaan dan penataan arsip di Kota Samarinda.

Dispursip Samarinda, secara rutin melakukan pembinaan, pengawasan, hingga pemeriksaan terhadap pengelolaan arsip yang berada di tingkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Samarinda yang berjumlah 40 OPD.

Selain itu, Dispursip Samarinda juga sebagai tempat bermuaranya seluruh arsip OPD di Samarinda. Melakukan penilaian, untuk kemudian memutuskan pengelolaan arsip. Disimpan di Depo Arsip atau dimusnahkan.

Namun, sebagai LKD, Dispursip sendiri masih kekurangan dalam sarana dan prasarana. Terutama Depo Arsip yang belum memadai. Sementara ini baru memiliki record center yang telah tertata dengan baik.

Baca juga:   Dispursip Samarinda Terkendala Karena Tak Miliki Depo Arsip

Bahkan, Arsiparis Terampil Dispursip Samarinda Kirana Pareswari mengungkap, keberadaan arsip yang dikelola oleh Dispursip Samarinda masih terbagi. Belum berada dalam satu tempat khusus. Yakni di gedung Mal Pelayanan Publik Kota Samarinda.

“Kalau depo kami masih di MPP lama, itu ada beberapa arsip yang sudah diserahkan ke kami. Disimpannya masih di sana,” jelas Kirana belum lama ini.

Kirana sangat berharap pihak Pemkot Samarinda ataupun Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kaltim dapat memberi perhatian pada kearsipan di Kota Samarinda. Utamanya fasilitas kearsipan di Dispursip Samarinda.

Karena para arsiparis di sana sudah siap untuk melaksanakan tata kelola kearsipan yang sesuai aturan. Namun kini kondisinya terkendala akan sarana dan prasarana.

Baca juga:   Seluruh OPD di Samarinda Terus Pelajari Aplikasi Srikandi

“Ya kami manfaatkan yang ada dulu,” pungkasnya. (ens/fth)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

ADVERTORIAL DINAS PERPUSTAKAAN & KEARSIPAN KALTIM

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.