SEPUTAR KALTIM
DWP Kaltim Dibekali Materi Olahraga yang Sehat untuk Usia 40 Tahun Keatas
DWP Kaltim gelar pertemuan gabungan bersama DWP Dispora Kaltim, Bapenda Kaltim, DPRD Kaltim serta Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Kegiatan ini berisikan materi mengenai olahraga yang sehat untuk usia 40 tahun keatas.
Pertemuan Rutin Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kaltim kembali dilaksanakan. Namun, pelaksanaan kali ini, terdiri dari gabungan DWP Dispora Kaltim, Bapenda Kaltim, DPRD Kaltim serta Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.
Kegiatan pertemuan ini dilaksanakan di Aula Dispora Kaltim, Selasa, 26 September 2023.
Tak hanya pertemuan rutin biasa, kegiatan kali ini juga dirangkai dengan pemberian bibit-bibit tanaman dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dan pembekalan materi mengenai olahraga yang sehat untuk usia 40 tahun keatas.
Pembekalan tersebut disampaikan oleh Dispora Kaltim dengan narasumber Thomas Alfa Edison serta tak lupa melakukan senam “Simalakama” sebagai contoh olahraga yang baik dan sehat.
Ketua DWP Kaltim Indri Indah Winarni Riza mengatakan silaturahmi pertemuan rutin ini agar terus dijaga namun, tidak menuntut harus bisa ikut untuk seluruh anggota.
Selain silaturahmi, materi-materi yang disesuaikan dengan kegiatan rutin ini bisa menambah ilmu dan wawasan semua yang hadir. Termasuk pada penyampaian materi kesehatan ini.
“Hari ini kita akan diberikan tips oleh narasumber dari Dispora Kaltim memngenai olahraga sehat di usia 40 tahun keatas. Memang olahraga sangat bermanfaat bagi tubuh kita, namun ternyata tidak semua olahraga itu baik untuk kita, karena harus menyesuaikan usia,” kata Indri.
Menurut Indri, salah satu kunci utama guna menjaga agar tubuh tetap sehat dan bugar adalah olahraga dengan cara yang tepat dan benar. Akal dan Jiwa yang sehat terdapat pada badan dan fisik yang sehat.
“Hidup sehat berawal dari pikiran. Pikiran yang positif bisa mempengaruhi seluruh tubuh. Mari kita jaga kesehatan dengan nutrisi yang baik serta olahraga yang teratur sesuai umur, agar olahraga yang kita lakukan tidak sia-sia dan membuat badan kita sehat dan segar,” imbuhnya mengajak. (RW)
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoHarga TBS Sawit Kaltim Turun November 2025, Dipicu Merosotnya Harga CPO dan Kernel
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPelatihan dan Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi Kaltim Tahap IV 2025, Siapkan SDM Ahli untuk Proyek Strategis
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoAnggaran Menurun, Dispora Kaltim Dorong Cabor Susun Strategi Realistis Menuju PON 2028
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPramuka Kaltim Gelar Kemah Dewan Kerja 2025, Teguhkan Karakter dan Semangat Kepemimpinan Pemuda
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoKIM Mangun Karya PPU Raih Juara Utama Literasi di KIM Fest 2025, Harumkan Nama Kaltim
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Salurkan UKT Gratis untuk 32.853 Mahasiswa, Gubernur Rudy Mas’ud Tegaskan Pendidikan sebagai Investasi
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoPemprov Kaltim Siapkan Rangkaian HUT ke-54 KORPRI 2025, Libatkan ASN dan Masyarakat
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Finalisasi Rakor Percepatan Penurunan Stunting 2025

