BALIKPAPAN
Presiden Jokowi Dijadwalkan Buka Rakernas Apeksi di Balikpapan 4 Juni 2024

Presiden Jokowi akan kembali ke Kaltim dalam waktu dekat, tepatnya ke Kota Balikpapan. Kehadirannya untuk membuka Rakernas XVII Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) pada 4 Juni mendatang.
Pemerintah Kota Balikpapan selaku tuan rumah rakernas siap menyambut kedatangan para delegasi dan peserta acara dari berbagai daerah yang rangkaian kegiatannya akan berlangsung mulai Sabtu 1 Juni hingga 6 Juni 2024.
Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud,mengumumkan dengan bangga bahwa Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, akan turut hadir dan membuka acara tersebut.
“Insyaallah tanggal 4 Juni 2024 akan dihadiri Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Sampai sekarang masih terkonfirmasi, beliau akan membuka acara Apeksi.”
“Dan saat malam Gala Dinner, di tanggal 3 Juni 2024, kalau berkenan beliau juga hadir,” ungkap Rahmad Mas’ud Selasa 28 Mei 2024.
Rakernas XVII Apeksi
Mengenai kesiapan penyelenggaraan, Rahmad mengaku persiapan berjalan lancar dan tinggal menyelesaikan detail-detail akhir saja.
“Alhamdulillah, sejauh ini persiapan kita sudah 99,9 persen, tinggal Hari H-nya saja nanti pada tanggal 3 sampai tanggal 6,” ulasnya.
Dalam rakernas tersebut, sebanyak 79 wali kota sudah menyatakan akan hadir di Balikpapan. Beserta sekretaris dareah dan rombongan lain yang mencapai 9 orang per kota.
“13 yang belum terkonfirmasi dari 98 wali kota se-Indonesia.”
“Alhamdulillah, peserta yang sudah terkonfirmasi kurang lebih hampir lima ribu orang,” ulasnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan selain agenda pemilihan ketua baru 2024-2029, Rakernas ke-17 Apeksi juga akan menjadi ajang untuk membahas isu-isu nasional.
“Terrmasuk nanti letak Kota Balikpapan sebagai terasnya Ibu Kota Nusantara (IKN) yang memiliki peranan sangat strategis, tentunya imbas dan pengaruh Kota Balikpapan ini yang juga harus kita angkat.”
“Kemudian sarana dan fasilitas juga akan kita angkat dalam tema rakernas nanti, termasuk sama dengan beberapa daerah, menyangkut infrastruktur sarana dan fasilitas dan juga penyediaan air bersih, nantinya akan menjadi salah satu poin utama yang akan kita sampaikan,” tambahnya.
Libatkan Ratusan UMKM
Selama rangkaian acara tersebut, pemkot juga menyiapkan 200 tenant UMKM yang tersebar di beberapa titik. Kepada para pedagang, ia meminta agar dalam penyajian ataupun pengemasan harus memperhatikan kebersihannya. Selain tentu harus enak.
“Siapkan produk terbaik Anda (UMKM), biar mereka akan selalu kecanduan datang ke Kota Balikpapan,” harapnya.
Sebagai tuan rumah, Rahmad juga menyampaikan pesan kepada masyarakatnya untuk tetap menjaga kondusifitas dan kebersihan kota.
“Saya mengimbau dan mengajak kepada warga juga tetap jaga kebersihan kita,” tutupnya. (nvr/fth)


-
PARIWARA5 hari yang lalu
Yamaha Motor Tampil Perdana di Jakarta E-Prix 2025 Sebagai Mitra Teknis Pengembangan Powertrain Formula E
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Samarinda Buka Kuota Tambahan Sekolah Rakyat, Pendaftaran Hanya 2 Hari!
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Wagub Kaltim Logowo Tunjangan Operasional Dipangkas: “Memang Saya yang Minta”
-
BALIKPAPAN2 hari yang lalu
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Respons Cepat Hotline 110, Polresta Samarinda Ungkap Kasus Pelecehan Anak dan Penggelapan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Kaltim Baru Miliki 38 Madrasah Negeri, Proses Penegerian Terkendala Anggaran dan Regulasi Pusat
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Satgas PASTI Blokir Ratusan Pinjol dan Investasi Ilegal, Kerugian Masyarakat Capai Rp2,6 Triliun
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Samarinda Siap Bangun Sekolah Rakyat Tahun Ini, Daerah Lain Masih Terkendala Lahan