Connect with us

KUKAR

Kelurahan Melayu Gandeng Disperkim Kukar untuk Normalisasi Drainase

Diterbitkan

pada

pembersihan drainase
Lurah Melayu, Aditiya Rakhman, Rabu, 18 Oktober 2023. (KP)

Kelurahan Melayu melakukan normalisasi terhadap beberapa drainase untuk mengurangi permasalahan banjir. Normalisasi ini yaitu pembersihan tumpukan tanah dan tumbuhan liar yang tumbuh di dalam aliran drainase

Kelurahan Melayu melakukan normalisasi terhadap beberapa drainase. Hal ini dilakukan untuk menanggulangi permasalahan banjir yang melanda.

Normalisasi drainase tersebut turut menggandeng Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Kukar serta Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Melayu.

“Terkait perbaikan drainase sudah melalui masyarakat yang kami tunjuk di LPM,” ucap Lurah Melayu, Aditiya Rakhman, Rabu, 18 Oktober 2023.

Ia menyebut, banjir yang ada disebabkan oleh tumpukan tanah dan tumbuhan liar yang tumbuh di dalam aliran drainase. Hal tersebut menyebabkan aliran air menjadi tersumbat.

Baca juga:   Dispora dan Wanita Islam Kukar Gelar Pelatihan Wakaf dan Sertifikasi Produk Halal

Aditiya menjelaskan, ada beberapa lokasi yang menjadi perhatian pihaknya dalam melakukan perbaikan drainase. Di antaranya RT 34 dan 35.

Selain itu, lokasi yang menjadi langganan banjir di Kelurahan Melayu yaitu Jalan Danau Lipan dan Gang Wakaf Jalan Danau Aji.

“Banjirnya sampai 2-3 hari dan cukup menyulitkan warga,” jelasnya.

Saat ini pihaknya juga telah mengusulkan normalisasi drainase di lokasi selain itu kepada Disperkim Kukar dan Pemerintah Kecamatan Tenggarong.

“Kelurahan juga sudah menganggarkan,” pungkasnya. (KP/RW)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

ADVERTORIAL DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.