EKONOMI DAN PARIWISATA
Kopi Duduk Tenang Samarinda Hadir dengan Konsep Drive Thru

Buat kamu yang mager buat nongkrong lama-lama di coffee shop atau ingin dilayani secara cepat dan praktis, coba deh berkunjung ke Kopi Duduk Tenang. Di sini bisa beli kopi dengan sistem drive thru, lho.
Samarinda nggak pernah kehabisan ide untuk membuat coffe shop yang menarik. Mulai dari coffee shop dengan konsep industrialis, instagramable, hingga coffee shop dengan konsep layanan tanpa turun (drive thru).
Nah, artikel kali ini membahas tentang coffee shop baru di Samarinda yang mengusung konsep drive thru, tempat ini bernama Kopi Duduk Tenang.
Kopi Duduk Tenang merupakan coffee shop baru yang berlokasi di Jalan Juanda, Samarinda. Coffee shop ini ramai dikunjungi karena memiliki konsep yang unik, yaitu drive thru.
Buat kamu yang mager berlama-lama di coffee shop atau ingin pelayanan yang cepat dan praktis, coffee shop ini bisa jadi pilihan yang tepat.
Selain miliki konsep drive thru, coffee shop ini juga memiliki suasana out door dan in door yang nyaman dan instagramable banget, lho.

Suasana sore di coffee shop ini bagus banget untuk foto-foto, baik bagian out door maupun in door. Jika cuaca bagus dan cerah, kamu bisa lho berfoto ala golden hour.
Selain untuk berfoto, bagian in door coffee shop ini cocok buat kamu yang ingin mengerjakan tugas atau skripsi karena tempatnya nyaman dan dingin.

Oh iya, coffee shop ini miliki aneka macam pilihan makanan dan minuman yang menarik, lho. Mulai dari aneka kopi, aneka teh, pastry, hingga cemilan yang enak.
Harga yang ditawarkan cukup murah. Untuk minuman kopi mulai dari Rp25 ribu, untuk aneka teh mulai dari Rp15 ribu, untuk aneka pastry mulai dari Rp20 ribu, dan untuk aneka camilan mulai dari Rp20 ribu.
Jadi, tunggu apa lagi, yuk buruan mampir ke sini bersama bestie atau keluarga. (rw)

-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Lewat Penguatan Demokrasi, Darlis Dorong Masyarakat Samarinda Lebih Kritis dan Aktif
-
NUSANTARA3 hari ago
Sukses di Palembang, Estafet Pornas Korpri Berlanjut ke Lampung 2027
-
SEPUTAR KALTIM2 hari ago
Sekda Kaltim Sri Wahyuni Masuk 15 Finalis Nasional ADLGA 2025
-
EKONOMI DAN PARIWISATA2 hari ago
Kaltim Perketat Pengawasan BBM Bersubsidi, Harum: Jangan untuk Industri Besar!
-
OLAHRAGA4 hari ago
Tim Basket Korpri Kaltim Siap Tempur di Pornas XVII Palembang 2025
-
PARIWARA4 hari ago
CustoMAXi Yamaha Makassar 2025, XMAX Motorized Jadi Pusat Perhatian
-
OLAHRAGA2 hari ago
Kaltim Tampil Perkasa di PORNAS XVII KORPRI 2025
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Sri Wahyuni Soroti Dominasi PPPK dan Tantangan ASN Daerah di Rakernas Korpri 2025