Connect with us

KUBAR

Buntut dari Kebakaran SPBU Belintut, Harga BBM Kubar Tembus Rp15 Ribu per Liter

Diterbitkan

pada

Antrean BBM di Kubar. (Info Kubar)

Harga BBM di Kubar tembus Rp15 ribu per liter. Ini dikarenakan efek SPBU Belintut yang terbakar beberapa waktu lalu dan membuat pasokan BBM di Kubar berkurang.

Pasokan BBM di Kutai Barat tak seperti biasanya. Kelangkaan ini membuat masyarakat harus rela antre di beberapa tempat pengecer BBM yang ada di pinggir jalan.

Hal ini dikarenakan masyarakat kesulitan mendapat bahan bakar minyak untuk kendaraan mereka.  

Kesulitan dan kelangkaan BBM di Kubar ini akibat tak beroperasinya SPBU Belintut Ngenyan Asa usai kebakaran beberapa waktu lalu.

Kondisi ini mulai terjadi sepekan menjelang Idulfitri 1445 Hijriah. Bahkan beberapa SPBU dan Pertashop di kawasan ibu kota kabupaten sudah tutup sekitar pukul 11.00 pagi karena kehabisan stok.

Baca juga:   Polres Kubar Lakukan Patroli ke Rumah Kosong yang Ditinggal Pemiliknya Mudik

Padahal, pihak SPBU mengaku mendapat pasokan yang cukup dari Pertamina.

Berdasarkan pantauan media ini, hanya ada empat SPBU beroperasi untuk memenuhi kebutuhan BBM masyarakat, yakni SPBU Mitra Agi di Kampung Ngenyan Asa, Kecamatan Barong Tongkok dan SPBU Harkat Bersama di Kampung Sekolaq Oday, Kecamatan Sekolaq Darat, SPBU Mencimai dan SPBU Sekolaq Darat.

Namun anehnya, keberadaan tiga BBM jenis, pertalite, pertamax, dan solar dipertanyakan. Bahkan tak terlihat di eceran. Bahkan harganya melejit Rp15 ribu per liter untuk pertalite dan Rp20 ribu untuk pertamax. (rw)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.