Connect with us

OLAHRAGA

Cetak Sejarah Lagi! Timnas Indonesia Lolos ke Babak 8 Besar Piala Asia U-23, Kontrak STY Diperpanjang?

Diterbitkan

pada

Timnas u-23 sukses mempecundangi Jordania untuk memantaskan diri lolos ke babak 8 besar Piala Asia U-23. (pssi)

Pecinta sepak bola tanah air tengah bersuka, karena Timnas Indonesia u-23 mengukir sejarah. Lolos 8 besar untuk pertama kalinya dalam Piala Asia U-23. Setelah menaklukkan Jordania U-23 dengan skor telak 4-1. Ini adalah rentetan rekor sejarah setelah sebelumnya Timnas senior sukses lolos babak 16 besar Piala Asia.

Tim U-23 Indonesia mengukir prestasi gemilang di Piala Asia U-23, Qatar. Dalam laga penentuan Grup A, Marselino Ferdinan cs menundukkan Jordania dengan skor 4-1 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Minggu 21 April 2024.

Garuda muda yang bermain sangat tenang, efektif, dan trengginas dalam menghadang ambisi Jordania yang sama-sama mengincar kemenangan agar lolos dari penyisihan grup, unggul langsung, 2-0 di babak pertama.

Sempat menambah gol menjadi, 3-0, Indonesia menutup laga dengan skor, 4-1.

Gol pertama tim Merah Putih dicetak Marselino Ferdinan di menit 23 melalui titik pinalti. Tendangan 12 pas itu diberikan setelah striker Rafael Struick dijatuhkan di kotak terlarang. 

Baca juga:   Ditekuk Arema FC 2-1, Borneo FC Derita 2 Kekalahan Beruntun

Gol kedua diceploskan Witan Sulaiman di menit ke- 40 lewat tendangan indah menuntaskan tiki taka cantik antara Marcelino, Rizki Ridho, dan Witan sebagai eksekutor.

Marcelino menambah kemenangan dengan membuat gol ketiga Indonesia di menit 70 melalui permainan satu dua dengan Witan. 

Jordania sempat memperkecil ketinggalan lewat gol bunuh diri Justin Hubner yang membelokkan tendangan lawan.

Namun Indonesia memperbesar keunggulan dengan gol keempat dari tandukan Komang Teguh.

Hasil ini membuat Indonesia berada nomor 2 kelasemen dibawah tuan rumah Qatar dengan 6 poin.

Dan memastikan diri lolos ke babak 8 besar Piala Asia U-23 yang akan dimulai pada 25 April 2024 mendatang.

Lawan timnas u-23 Indonesia nantinya tim peringkat pertama group B, antara Korsel atau Jepang.

Apresiasi Erick Thohir

Skuad garuda muda sangat meyakinkan saat melawan Jordania. (pssi)

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir yang menonton langsung perjuangan tim Merah Putih di Doha, Qatar mengungkapkan rasa syukur dan bangganya.

Baca juga:   Program DWPP Jalan-Jalan, Buktikan Samarinda Kaya Destinasi Wisata

Atas permainan dan semangat juang para pemain yang punya nyali lebih untuk menang. Katanya, ini adalah hasil dari upaya besar yang sudah dilaksanakan sejauh ini.

“Banyak kerja keras dan nyata yang kita lakukan bersama. Mulai dari hentikan Liga, pendekatan ke klub-klub luar negeri agar mau melepaskan pemain kita, dan belum lagi drama wasit di laga pertama melawan Qatar. Alhamdulillah. Hasil tidak akan jauh dari usaha keras bersama,” ujar Erick Thohir di Doha, Qatar, dikutip dari laman PSSI, 22 April 2023.

Erick juga secara khusus mengapresiasi perjuangan para pemain dibawah komando coach Shin Tae Yong (STY) di lapangan.

Nyali tinggi para pemain, menurutnya membuat para pemain tampil tanpa beban, permainan berkelas dan terus menekan sehingga menang. 

“Ini bukti, kita bisa. Saya harap nyali ini terus naik di babak berikutnya karena lawan semakin juat. Ini jadi motivasi untuk target berikutnya, lolos Olimpiade. Semoga,” tambahnya.

Baca juga:   Andalkan Pemain Pelapis, Borneo FC Dibantai Madura United 4-0

“Saya nilai grafik permainan dan mental para pemain terus naik sejak kalah dari Qatar, meskipun kita main luar biasa saat itu dengan sembilan pemain. Mereka tidak menyerah saat mendapat tekanan.

“Saya salut atas strategi pelatih Shin Tae Yong yang mampu meramu sehingga permainan tim benar-benar baik. Ini bagus dan modal utama karena perjuangan masih panjang. Doakan dan terus dukung timnas,” ungkap Erick.

Dari keterangan resminya ini, belum ada penjelasan resmi soal nasib STY. Namun dengan hasil ini kontrak STY otomatis bakal diperpanjang. Erick sudah memberikan kode-kode soal perpanjangan tersebut saat jumpa skuad garuda di ruang ganti usai laga.

Sebagaimana diketahui komitmen Erick Thohir kepada STY, jika berhasil meloloskan Timnas senior ke 16 besar Piala Asia, dan Timnas U-23 ke 8 besar Piala Asia, maka secara otomatis kontrak STY bakal diperpanjang hingga 2027. Kita tunggu resminya… (*am)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.