KUKAR
Desa Bhuana Jaya Miliki Tim Pengelola Sampah yang Dibentuk Suka Rela

Masyarakat Desa Bhuana Jaya Kecamatan Tenggarong Seberang secara suka rela membentuk tim pengelola sampah untuk mengurangi permasalahan sampah yang menumpuk di desa tersebut. Nantinya tim itu akan melakukan pengumpulan, pemilahan, dan pengolahan sampah menjadi bahan baku yang dapat dijual.
Guna mengurangi permasalahan sampah di Desa Bhuana Jaya Kecamatan Tenggarong Seberang, masyarakat secara suka rela membentuk tim pengelola sampah.
Tim itu dibentuk atas kesadaran masyarakat atas banyaknya sampah yang menumpuk di desa tersebut.
Kepala Desa Buana Jaya Frend Effendy menjelaskan bahwa partisipasi ini tidak hanya mengurangi dampak negatif sampah tetapi juga menciptakan lingkungan yang bersih dan memberikan peluang pekerjaan.
Nantinya tim itu akan melakukan pengumpulan, pemilahan, dan pengolahan sampah menjadi bahan baku yang dapat dijual.
Melalui langkah-langkah seperti sosialisasi, pembentukan tim, pendataan sampah, dan fasilitas pengumpulan yang mudah diakses, masyarakat terlibat aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan.
“Partisipasi masyarakat bukan hanya tentang menciptakan kesadaran, tapi juga menggali potensi lapangan kerja baru dalam pengelolaan sampah,” jelas Frend Effendy.
Frend Effendy menekankan pentingnya membangun sistem pengelolaan sampah yang terintegrasi dan memberikan apresiasi serta insentif bagi masyarakat yang berperan aktif.
“Melibatkan masyarakat adalah kunci keberlanjutan dalam penanganan sampah dan menciptakan dampak positif jangka panjang,” ujarnya. (KP/RW)
ADVERTORIAL DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA
-
PARIWARA5 hari agoFazzio Youth Festival Samarinda 2025: Panggung Kreativitas dan Sportivitas Gen Z Kaltim
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoKemenag Kaltim Tegaskan Tak Terlibat dalam Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Asrama Haji Balikpapan
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoKaltim Terima Penghargaan BSSN, Bukti Komitmen Jaga Keamanan Siber Daerah
-
BERITA5 hari agoSri Wahyuni: Capaian Dua Tahun LPTQ Kaltim Lampaui Prestasi 25 Tahun
-
EKONOMI DAN PARIWISATA5 hari agoEkonomi Kaltim Melesat, Transaksi Digital Tumbuh hingga 300 Persen
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoThe Spirit of Borneo 2025: Wadah Kolaborasi UMKM dan Seniman Lokal Kaltim
-
EKONOMI DAN PARIWISATA2 hari agoHarga TBS Sawit Kaltim Turun, Dipicu Anjloknya Harga CPO dan Kernel
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoBiro Kesra Kaltim Perkuat Pembangunan Desa Lewat Evaluasi Indeks Desa

