SEPUTAR KALTIM
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Timur, Irhamsyah, menegaskan bahwa seluruh operator ojek online (ojol) di wilayah Kaltim wajib menerapkan tarif sesuai Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 3 Tahun 2023.
Pernyataan ini disampaikan menyusul adanya demonstrasi terkait tarif ojol yang dinilai belum seragam.
“Operator telah diinstruksikan untuk menerapkan tarif berdasarkan Pergub 2023 yang telah kami keluarkan. Beberapa di antaranya sudah mulai menyesuaikan kebijakan per 1 Juni, seperti Gojek. Sementara itu, Maxim telah kami kirimi surat resmi dan mereka menyatakan kesediaan untuk mengikuti aturan tersebut,” jelas Irhamsyah.
Terkait isu penutupan layanan Maxim, Irhamsyah menegaskan bahwa pihaknya telah melakukan pertemuan langsung dengan perwakilan operator tersebut.
“Mereka menyatakan siap menjalankan Pergub ini. Kami juga akan melakukan evaluasi secara berkelanjutan, termasuk meninjau kembali komponen analisis tarif jika memang ada yang dirasa memberatkan,” tambahnya.
Ia menjelaskan bahwa ketentuan tarif ojol di Kaltim tetap mengacu pada batas tarif tertinggi dan terendah sebagaimana tercantum dalam regulasi.
“Detail tarifnya sudah diatur dalam Pergub. Kami akan terus berkoordinasi dengan ketiga operator besar untuk memastikan implementasinya sesuai ketentuan yang berlaku,” pungkasnya. (chanz/sty)
-
HIBURAN5 hari agoBanjir Konser Awal Tahun di Balikpapan, ini Jadwal Manggung Nadin Amizah hingga Fiersa Besari
-
MAHULU3 hari agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
GAYA HIDUP3 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoPemprov Kaltim Kebut Cetak Sawah 20 Ribu Hektare, Targetkan Swasembada Pangan Mandiri pada 2026
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoBawa 57 Mobil Dinas untuk Kunker, Rombongan Gubernur Kaltim Cek Jalan Rusak hingga Mahulu
-
BERITA5 hari agoBukan Pandemi Baru, Ini Fakta “Superflu” yang Bikin Kasus Rawat Inap di AS Melonjak
-
EKONOMI DAN PARIWISATA3 hari agoMembaca Arah Pariwisata 2026: Dimotori Gen Z, Ini 6 Tren Wisata yang Bakal Mendominasi
-
SAMARINDA3 hari agoMinggu Malam, Ustaz Das’ad Latif Bakal Isi Tabligh Akbar di Penutupan Pekan Raya Kaltim 2026

