KUKAR
Edi Damansyah Minta ISSI Kukar Lakukan Pembinaan pada Atlet Push Bike



Pemkab Kukar menggelar kejuaraan push bike yang melibatkan anak-anak usia 3-15 tahun. Pada kegiatan ini Bupati Edi Damansyah meminta ISSI Kukar melakukan pembinaan dan pendampingan.
Pemkab Kukar menggelar kejuaraan push bike yang melibatkan anak-anak usia 3-15 tahun di Halaman Kantor Bupati Kukar pada Minggu, 9 Oktober 2023.
Bupati Kukar Edi Damansyah meminta ISSI Kukar untuk terus melakukan pembinaan dan pendampingan kepada anak usia dini dalam mengembangkan olahraga push bike.
Edi mengatakan bahwa pembinaan itu penting dilakukan untuk mencari bibit-bibit baru atlet push bike di Kukar.
“Di Kukar ada beberapa peserta tadi berusia tiga tahun,” ucapnya.
Edi menambahkan, Pemkab Kukar melalui Dispora dan Disdikbud akan melakukan sosialisasi olahraga ini ke sekolah-sekolah yang berada di Kukar.
“Soalnya ini (olahraga push bike) belum banyak diketahui oleh publik,” jelas Edi.
Edi berharap, dengan upaya yang pihaknya lakukan akan melahirkan atlet-atlet sepeda yang dapat mengharumkan nama Kukar.
“Salah satunya kita mempersiapkan atlet sepeda ke depannya,” ungkapnya.
Pemkab Kukar, kata dia, akan terus berkomitmen dalam memfasilitasi para generasi muda yang ingin mengembangkan karirnya di olahraga push bike ini. (KP/RW)
ADVERTORIAL DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA


-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Edu Park Samarinda: Belum Rampung, Tetap Jadi Favorit Anak-Anak
-
SAMARINDA5 hari yang lalu
Gas Melon Langka, DPRD Samarinda Desak Distribusi Langsung ke RT
-
SAMARINDA5 hari yang lalu
Anggaran Pendidikan Kena Pangkas, Guru Besar Unmul: Harus Pilah Prioritas
-
BERITA4 hari yang lalu
Siapkan Akhir Pekanmu, Ada Parade Jet Ski di Teras Samarinda!
-
SAMARINDA5 hari yang lalu
Jalan Sehat HUT Kota Samarinda: Tiket Umroh dan 10 Ribu Porsi Makan Gratis Menanti
-
BALIKPAPAN5 hari yang lalu
Besok, Sidang Paripurna Peringatan Hari Jadi ke-128 Kota Balikpapan
-
NUSANTARA5 hari yang lalu
Alasan MK Tolak Gugatan Isran-Hadi, Rudy-Seno Dipastikan Pemimpin Kaltim Berikutnya
-
OPINI5 hari yang lalu
Pengasuhan Positif dan Gerakan 7 Kebiasaan Indonesia Hebat untuk Generasi Berkarakter