Connect with us

SEPUTAR KALTIM

Hamas Dorong Satpol PP Jadi PPPK

Diterbitkan

pada

PPPK
Ilustrasi: Pegawai Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). (Ist)
BENNAR DPRD KALTIM 2023

Kesejahteraan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menarik perhatian DPRD Kaltim. Mereka mendorong personel Satpol PP untuk bisa diangkat sebagai PPPK.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim Hasanuddin Mas’ud mengungkapkan pihaknya tengah memperjuangkan anggota Satpol PP yang saat ini masih berstatus sebagai tenaga honorer, menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

“Bahkan dengan Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim kemarin, andaikan bisa kita pakai APBD saja untuk sekitar 3 ribu ASN seluruh Kaltim. Saya kira kita cukup, tapi aturan yang membenturkan itu,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Hasanuddin mengatakan aturan yang dimaksud adalah aturan dari Pemerintah Pusat yang mengharuskan pengangkatan PPPK melalui seleksi nasional.

Baca juga:   Pj Gubernur Kaltim pada Peringatan HKN ke-59: Kegiatan Hidup Sehat Harus Sering Dilaksanakan

“Karena itu, kami mendorong agar Pemerintah Pusat memberikan kelonggaran kepada pemerintah daerah untuk mengangkat Satpol PP menjadi PPPK tanpa melalui seleksi nasional,” ujarnya.

Sementara itu, hal ini selaras dengan Wakil Ketua DPRD Kaltim. Seno Aji menjelaskan pihaknya terus mendorong perubahan status anggota Satpol PP dari honorer berubah menjadi PPPK.

Lanjutnya, ia menegaskan bahwa saat ini pihaknya telah bersurat ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (KemenPAN-RB) agar pegawai honorer Satpol-PP bisa diangkat menjadi ASN.

“Maka kita mendorong Pak Pj Gubernur Kaltim untuk membuat surat ke menteri, bahwa nanti semua Satpol bisa jadi PPPK,” bebernya.

Seno mengungkapkan bahwa hal ini masih dalam proses dan diharapkan dapat segera di tindaklanjuti oleh KemenPAN-RB.

Baca juga:   Pj Bupati PPU Minta Ahli Gizi Lakukan Edukasi ke Masyarakat Tentang Penanganan Stunting

“Kita berharap Pemerintah Pusat memberikan kelonggaran kepada pemerintah daerah untuk mengangkat Satpol PP menjadi PPPK tanpa melalui seleksi nasional,” pungkasnya. (dmy/fth)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

ADVERTORIAL DPRD KALTIM

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.