POLITIK
KPU Kukar Telah Terima 1.134.000 Lembar Surat Suara Pilkada 2024
KPU Kukar telah menerima surat suara Pilkada serentak tahun 2024. Baik untuk pemilihan Bupati dan Wabup maupun Gubernur dan Wagub Kaltim. Yang didistribusikan oleh KPU Kaltim.
Sebanyak 1.134.000 lembar surat suara pilkada Kaltim 2024 kini tiba di KPU Kutai Kartanegara (Kukar). Jutaan lebih lembar suarat suara tersebut dikirim KPU Kaltim dari Gundang Logistik KPU Samarinda dengan menggunakan Mobil Box milik PT POS Indonesia.
“Surat Suara yang kami kirim ke KPU Kukar tiba di Gudang Logistiknya Sabtu (26/10/2024, red) sore, dengan jumlah total sebesar 1.134.000 lembar surat suara,” ujar Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris kepada Kaltim Faktual.
Menurutnya ke seluruh lembar surat suara tersebut terdiri masing masing 567 ribu surat suara untuk Pilkada Kukar dan 567 ribu surat suara untuk Pilkada Kaltim.
Kata dia, jumlah surat surat tersebut dihitung berdasarkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kukar, yakni sebanyak 552.469 orang. Kemudian ditambah 2,5 persen suara tambahan.
“Atau sebanyak 14.531 surat suara. Jadi tiap surat suara itu jumlahnya 567.000 sesuai jumlah DPT ditambah 2,5 persen,” rincinya.
Adapun surat suara tersebut terbagi dalam 586 boks, dengan pengawalan yang ketat dari pihak Polda Kaltim.
Selain jumlah tersebut, Fahmi juga menyampikan alasan adanya tambahan 2 ribu lembar surat suara untuk Kukar. Karena kata dia, sebagai persiapan apabila KPU Kukar diharuskan menggelar Pemungutan Suara Ulang (PSU).
“Jumlah surat suara tersebut telah disesuaikan dengan Keputusan KPU Kukar tentang kebutuhan surat suara pada Pilkada Kukar 2024,” tutupnya (ADV/AM)
-
SAMARINDA5 hari agoFebruari 2026, Bandara APT Pranoto Targetkan Penerbangan Langsung Samarinda-Kuala Lumpur
-
SAMARINDA5 hari agoKritik Desain Revitalisasi Pasar Segiri, Andi Harun: Jangan Sampai Megah tapi Kosong
-
SAMARINDA5 hari agoParipurna HUT ke-358 Samarinda: Andi Harun Pamer Ekonomi Tumbuh 8,62 Persen dan IPM Tertinggi se-Kaltim
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoSeragam ASN Kaltim Diperketat: Atribut Dinas Dicopot, Lengan Baju Diatur Jabatan
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoMasih Banyak Kendala, Target Cetak 20 Ribu Hektare Sawah di Kaltim Baru Terealisasi 6.600
-
BALIKPAPAN5 hari agoDPR RI Cek ‘Kesehatan’ Bankaltimtara, Gubernur: Ekonomi Sedang Tak Ideal, Kami Butuh Masukan
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoPindah Tugas ke Pusat, Wagub Seno Aji Apresiasi Kinerja Kepala BI Kaltim Budi Widihartanto
-
MAHULU5 hari agoTuntaskan ‘Blank Spot’, 50 Kampung di Mahakam Ulu Kini Terkoneksi Internet Desa

