SEPUTAR KALTIM
Muhammad Faisal Sebut Pelatihan Kehumasan Penting Seiring dengan Kemajuan Digital

Seiring dengan kemajuan digital, Menurut Muhammad Faisal, bidang kehumasan juga harus beradaptasi dengan percepatan transformasi digital yang semakin pesat setiap harinya.
Kegiatan Pelatihan Kehumasan dan Multimedia Tingkat Lanjutan Kwartir Daerah Kalimantan Timur (Kaltim) Tahun 2024 yang berlangsung selama lima hari, dari tanggal 2 hingga 6 Oktober 2024 resmi dibuka.
Waka Bidang Humas dan Informatika Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kaltim, Muhammad Faisal, membuka kegiatan ini di ruang Jambore Kwarda Kaltim Lt. 2, Jalan M. Yamin, pada Rabu 2 Oktober 2024.
Dalam sambutannya, Faisal menjelaskan bahwa pelatihan ini sangat penting untuk semua peserta.
Menurutnya, kehumasan merupakan bidang yang harus terus berkembang seiring dengan kemajuan digitalisasi yang semakin cepat.
“Proses kehumasan saat ini harus beradaptasi dengan percepatan transformasi digital, karena di luar sana, dunia digital telah melaju jauh,” ungkapnya.
Faisal juga menyebutkan bahwa masyarakat kini menantikan bagaimana pemerintah dan organisasi dapat melakukan transformasi digital dengan baik.
Tak lupa, ia juga menekankan pentingnya mengolah informasi dengan baik, mengingat perkembangan informasi yang pesat setiap hari, bahkan setiap detik.
“Humas memiliki peran penting dalam mengolah informasi menjadi berita yang dapat dipercaya dan layak disampaikan kepada publik,” tambahnya.
Di akhir sambutannya, Faisal mengingatkan akan pentingnya keamanan informasi sebagai bagian dari transformasi digital. (rw)
-
PARIWARA5 hari agoBuka Semangat 2026, Yamaha WR155 R Tampil Ikonik dengan Desain Body & Grafis Anyar
-
SAMARINDA5 hari agoFebruari 2026, Bandara APT Pranoto Targetkan Penerbangan Langsung Samarinda-Kuala Lumpur
-
SAMARINDA4 hari agoKritik Desain Revitalisasi Pasar Segiri, Andi Harun: Jangan Sampai Megah tapi Kosong
-
SAMARINDA4 hari agoParipurna HUT ke-358 Samarinda: Andi Harun Pamer Ekonomi Tumbuh 8,62 Persen dan IPM Tertinggi se-Kaltim
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoSeragam ASN Kaltim Diperketat: Atribut Dinas Dicopot, Lengan Baju Diatur Jabatan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoMasih Banyak Kendala, Target Cetak 20 Ribu Hektare Sawah di Kaltim Baru Terealisasi 6.600
-
BALIKPAPAN4 hari agoDPR RI Cek ‘Kesehatan’ Bankaltimtara, Gubernur: Ekonomi Sedang Tak Ideal, Kami Butuh Masukan
-
MAHULU4 hari agoTuntaskan ‘Blank Spot’, 50 Kampung di Mahakam Ulu Kini Terkoneksi Internet Desa

