KUKAR
Pemkab Kukar Gelar Festival Tunas Bahasa Ibu, Diikuti Puluhan Siswa SD dan SMP


Pemkab Kukar menggelar Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) untuk melindungi kelestarian bahasa dan sastra daerah Kukar agar para pemuda dapat mengetahui bahasa asli Kukar.
Pemerintah kabupaten melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kukar menggelar Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) di SMP Negeri 1 Tenggarong, Kamis, 2 November 2023.
Kegiatan tersebut langsung dibuka oleh Staf Ahli Bupati Kukar Bidang Pemerintahan dan Kesra, Didi Ramyadi yang mewakili Bupati Edi Damansyah.
Kegiatan itu digelar bertujuan untuk melindungi kelestarian bahasa dan sastra daerah Kukar. Agar para pemuda dapat mengetahui bahasa asli Kukar pada masa mendatang.
Didi mengatakan, penanaman nilai cinta terhadap bahasa daerah harus dilakukan sejak dini. Agar generasi muda dapat menjaga kearifan dan budaya lokal yang ada.
“Siapa lagi yang akan menjaganya selain kita dan anak cucu kita. Oleh karena itu, wajib untuk bersama-sama menjaga dan melestarikan bahasa ibu,” ucapnya.
Ia tak mengungkiri, bahwa anak-anak yang memiliki kemampuan bahasa asing ialah sebuah prestasi. Namun, kata dia, bahasa daerah juga harus tetap dilestarikan agar tak hilang termakan oleh zaman.
“Bahasa daerah bukan hanya sebagai bahasa ibu atau alat komunikasi saja tetapi yang terpenting adalah sebagai bagian dari identitas bangsa kita,” kata Didi.
Ia mengimbau kepada generasi muda untuk tidak sungkan belajar dan mengajarkan bahasa daerah kepada sesama, karena itu merupakan suatu nilai identitas bagi masyarakat Kukar.
“Selamat berlomba, menang atau kalah tidak menjadi soal. Yang terpenting adalah bersemangat, rajin, dan tekun dalam belajar,” ungkapnya.
Dalam festival itu, berbagai macam lomba diikuti oleh siswa-siswi SD dan SMP di Kukar. Antara lain, seni mendongeng, betarsul, menyanyi, belocoan, dan lain-lain. (KP/RW)
ADVERTORIAL DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA

-
BALIKPAPAN5 hari ago
Hingga Mei 2025, BPJS Ketenagakerjaan Balikpapan Bayarkan Rp211 Miliar Klaim JHT
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Dishub Kaltim Pastikan Operator Ojol Terapkan Tarif Sesuai Pergub 2023, Maxim Siap Patuhi Aturan
-
SAMARINDA3 hari ago
BRIDA Kaltim Petakan Daya Dukung Wilayah untuk Dukung Pembangunan IKN
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Darlis Pattalongi: Ijazah PAUD Bukan Syarat Mutlak Masuk SD di Kaltim
-
SAMARINDA3 hari ago
Guru Senior Terkejut Ditunjuk Jadi Plt Kepala SMAN 10 Samarinda
-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Ratusan PPPK Kaltim Tandatangani SPK, BKD Tegaskan Komitmen Kinerja
-
SAMARINDA3 hari ago
Kepala SMA 10 Samarinda Diberhentikan Sementara, Pertanyakan Kewenangan Plt Disdikbud
-
NUSANTARA4 hari ago
PMI di Korsel Meninggal Akibat Kecelakaan Kerja, Pemerintah Bawa Pulang Jenazah dan Beri Santunan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan