SEPUTAR KALTIM
Terjadi Penurunan Jumlah Penumpang Moda Transportasi di Kaltim
BPS Kaltim mencatat penurunan jumlah penumpang di seluruh moda transportasi. Penurunan disebabkan karena bulan Agustus ini merupakan long season setelah adanya momen libur sekolah pada bulan Juli.
Badan Pusat Statistik (BPS) Kaltim mencatat terjadi penurunan jumlah penumpang di seluruh moda transportasi pada Agustus 2023.
“Penurunan disebabkan, karena bulan Agustus ini merupakan long season setelah adanya momen libur sekolah pada bulan Juli tahun 2023,” Kepala BPS Provinsi Kaltim Yusniar Juliana pada keterangan resminya belum lama ini.
Dikutip melalui laman Diskominfo Kaltim, Yusniar menyebutkan jumlah penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatkan pada Agustus 2023 sebanyak 211.254 orang atau turun sebesar 6,83 persen dibandingkandengan Juli 2023.
Penurunan disebabkan karena adanya penurunan jumlah penumpang di Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan sebesar 7,46 persen, APT Pranoto-Samarinda sebesar 5,67 persen dan Kalimarau-Berau sebesar 2,49 persen yang merupakan 3 jalur angkutan udara utama Kaltim.
BPS juga mencatat penurun juga terjadi pada Jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri yang diberangkatkan pada Agustus 2023 tercatat 34.995 orang atau turun 31,78 persen.
Hal ini disebabkan karena adanya penurunan jumlah penumpang di pelabuhan Samarinda sebesar 45,88 persen dan di Pelabuhan Semayang sebesar 28,99 yang merupakan 2 jalur angkutan penumpang laut utama Kaltim.
Disisi lain Yusniar menyampaikan Jumlah barang yang diangkut pun turun 23,94 persen menjadi 6.448,64 ribu ton.
“Disebabkan adanya penurunan jumlah barang yang di angkut di Pelabuhan Sangatta 68,69 persen dan Tanjung Redeb 0,64 persen yang merupakan 2 jalur angkutan barang terbesar di Kalimantan Timur,”tuturnya.
Selain itu, Pelabuhan Bontang juga mengalami penurunan 28,34 persen dan Tana Grogot 5,55 persen. (RW)
-
BERITA4 hari agoKaltim dan Banda Aceh Sepakati Kerja Sama Pengembangan Industri Parfum, Padukan Nilam dan Gaharu
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoMenuju HUT ke-69 Benua Etam, Pemprov Kaltim Matangkan Persiapan Pekan Raya untuk Pekan ini
-
FEATURE4 hari agoIsra Miraj Jatuh pada 16 Januari 2026, Berikut Peristiwa dan Hikmah di Baliknya
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoDampak Siklon Tropis Jenna, BMKG Peringatkan Potensi Angin Kencang di Kaltim Sepekan ke Depan
-
HIBURAN3 hari agoBanjir Konser Awal Tahun di Balikpapan, ini Jadwal Manggung Nadin Amizah hingga Fiersa Besari
-
GAYA HIDUP4 hari agoBukan Sekadar Tren Medsos, Data Sebut Posisi Alkohol di Mata Gen Z Tergeser Kopi
-
MAHULU18 jam agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
GAYA HIDUP1 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib

