KUTIM
Kutim Raih Opini WTP, Leni Angriani: Pencapaian Luar Biasa dan Patut Bangga


Kutim meraih predikat Opini WTP. Hal ini membuat anggota DPRD Komisi B Leni Angriani bangga atas prestasi ini.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Komisi B Leni Angriani Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menyatakan kebanggaannya atas pencapaian Kutim dalam meraih predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
Pernyataan tersebut disampaikan usai menghadiri acara Seremoni SDN 001 Sangatta Utara di Gedung Serba Guna (GSG), Perkantoran Bukit Pelangi, Sangatta, pada Selasa 7 Mei 2024.
“Ini merupakan pencapaian luar biasa bagi Kutim, dan kita patut berbangga,” ungkapnya dengan penuh semangat.
Tak hanya itu, ia juga menegaskan pentingnya terus meningkatkan prestasi tersebut.
“Namun, kita tidak boleh puas dengan pencapaian ini. Setidaknya, masih ada ruang untuk peningkatan agar predikat ini dapat dipertahankan di masa mendatang,” jelasnya.
Selain itu, Leni menegaskan komitmen DPRD Kutai Timur untuk terus berperan aktif dalam mempertahankan predikat tersebut.
“Kami sebagai wakil rakyat akan terus berkontribusi dalam pembangunan Kutim,” tegasnya. (rw)

-
SEPUTAR KALTIM2 hari ago
Ajang Camat Berprestasi Kaltim 2025 Dibuka, Pemenang Diumumkan di HUT Kaltim ke-69
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Pemprov Lampung Apresiasi Kaltim Jadi Contoh Pembangunan Hijau
-
SAMARINDA4 hari ago
Tingkatkan Daya Saing UKM, UPTD Koperasi Kaltim Gelar Pelatihan Membatik
-
EKONOMI DAN PARIWISATA2 hari ago
Inflasi Kaltim September 2025 Tercatat 1,77 Persen, Tertinggi di PPU
-
PARIWARA4 hari ago
Asia Pacific Predator League 2026 Resmi Dibuka, Acer Indonesia Siapkan Tim Esports Wakil Tanah Air
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Wagub Seno Aji Lepas 215 Kontingen Kaltim ke Pornas Korpri XVII Palembang
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Seleksi KPID Kaltim Masuki Tahap Wawancara, 21 Nama Segera Diserahkan ke DPRD
-
PARIWARA4 hari ago
FOMO Hadir Perdana di Balikpapan, Meriah dengan Riding hingga Workshop Kreatif