KUKAR
Bappeda Kukar Mantapkan Persiapan Kawasan Pertanian Terintegrasi



Pemkab Kukar menggelar rapat teknis persiapan pembangunan kawasan pertanian terintegrasi sebagai upaya peningkatan ekonomi masyarakat melalui pertanian berkelanjutan.
Pemkab Kukar melalui Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) menggelar rapat teknis persiapan pembangunan kawasan pertanian terintegrasi berbasis kawasan, Kamis, 12 Oktober 2023.
Plt Kepala Bappeda Kukar, Sy Vanesa Vilna mengungkapkan, hal tersebut dilakukan sebagai upaya peningkatan ekonomi masyarakat melalui pertanian berkelanjutan.
Program tersebut, kata dia, telah masuk dalam rancangan RPJMD Kukar 2021-2026.
Lima kawasan yang telah ditetapkan oleh Pemkab Kukar sebagai kawasan pertanian terintegrasi di antaranya Kecamatan Tenggarong, Tenggarong Seberang, Loa Kulu, Sebulu, Muara Kaman dan Marangkayu.
Ia menjelaskan, kawasan pertanian terintegrasi ini mencakup seluruh aspek dalam pertanian, dari hulu hingga hilirasi produk pertanian.
“Mulai dari agroproduksi, agroindustri, agrobisnis, agroteknologi, sampai dengan agrowisata,” ucapnya.
Rencananya, Bappeda Kukar akan membuat satu kawasan yang akan dijadikan sebagai lahan percontohan pertanian terintegrasi di Kukar.
“Lokasinya mungkin kecil saja satu sampai dua hektar,” jelas Vanesa.
Selain itu, guna meningkatkan SDM, pihaknya juga akan melakukan pendampingan dan pelatihan kepada para petani.
“Kemudian juga kita akan desain rancang bangunannya. Dari segi utilitas, arsitek, dan fungsinya,” tuturnya.
Dia berharap, dengan penerapan kawasan pertanian terintegrasi tersebut dapat meningkatkan perekonomian masyarakat petani.
“Bisa memberikan nilai tambah ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan petani yang ada,” tutupnya. (KP/RW)
ADVERTORIAL DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA


-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Dukung Kebijakan Efisiensi Anggaran, Dewan Desak Proyek Teras Samarinda Tak Dilanjut
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Bukber dengan Menu Nusantara dan View Sungai di Mahakam Lampion Garden Samarinda
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Gelar Rapat Evaluasi dan Realisasi PAD 2024, Komisi II DPRD Bahas Strategi Optimalisasi
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Gebyar Ramadan UMKM Gratispol Bagi 1000 Takjil Perhari, Ditargetkan Berkelanjutan
-
BALIKPAPAN2 hari yang lalu
Menang Gugatan, Nelayan Balikpapan Pertahankan Zona Tangkapan dari STS Batu Bara
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Perumda Varia Niaga Ditargetkan Merambah Bidang Peternakan, Komisi II DPRD Kawal Rencana Ekspansi
-
SEPUTAR KALTIM1 hari yang lalu
Penutupan Sungai Mahakam Tuai Polemik, DPRD Kaltim: Kalau Fender Sudah Terbangun Silakan Dibuka
-
SAMARINDA1 hari yang lalu
DPRD Dukung Operasional Bebaya Mart, Solusi Stabilkan Harga Bapokting