OLAHRAGA
Borneo FC Mengamuk! Gasak PSIS 6-1 di Stadion Segiri
Borneo FC Samarinda menang telak dengan skor 6-1 atas PSIS. Pato mencetak hat trick meski melewatkan 1 tendangan penalti.
Pesut Etam membuat malu PSIS pada lanjutan Liga 1 musim 2022/23. Di Stadion Segiri Samarinda, Minggu 12 Maret 2023.
Pato menjadi bintang pada laga ini dengan mencetak trigol. Sementara Joni Bustos membuat 2 asis. Kemenangan yang gemilang.
Jalannya Pertandingan
Borneo FC Samarinda mengamuk pada babak pertama. Pertandingan baru berjalan beberapa detik, Pato sudah mengancam gawang PSIS.
Dalam 10 menit pertama, kedua tim bergantian menyerang. Peluang matang silih berganti berdatangan. Uniknya, kebanyakan arah serangan tim tamu ditujukan pada Julio Cesar. Yang memang tampil kepayahan sepanjang babak pertama.
Gol yang dinanti Pesut Etam tiba. Hendro Siswanto membuat gol spektakuler dari luar kotak penalti. Memanfaatkan situasi kemelut di muka gawang PSIS.
Matheus Pato menambah pundi gol Pasukan Samarinda 3 menit kemudian. Usai memanfaatkan asis Joni Bustos.
Pada menit ke-29, upaya Bustos merangsek ke kotak penalti lawan berujung handsball dari bek Semarang. Pato yang maju sebagai eksekutor berhasil menjebol gawang Adi Satryo.
Babak pertama seperti akan berakhir dengan skor 3-0. Namun Sihran berhasil menambah keunggulan timnya di menit ke-45+2. Skor 4-0 menutup babak pertama yang gemilang bagi Pesut Etam.
Babak kedua mulai, Pesut Etam langsung menggebrak. Akselerasi Pato di kotak penalti berbuah hadiah penalti. Sayang, Pato gagal menuntaskan sepakannya. Dia gagal hat trick!
PSIS mencoba bangkit. Gol Dwi Pangestu pada menit ke-52 memperkecil ketertinggalan timnya.
Nahas bagi PSIS. Pasukan Samarinda justru menambah pundi gol lewat Adam Alis pada menit ke-62. Dan hat trick Pato pada menit ke-78.
Skor 6-1 bertahan sampai bubaran. Hasil ini membuat Borneo FC kembali merebut posisi keempat dari Madura United. Dan bahkan memperkecil jarak dengan Persija di tempat ketiga. Dengan selisih hanya 1 poin.
Periode Maret akan diakhiri Pesut Etam dengan laga tandang ke markas PSS Sleman. Jika mampu mempertahankan tren positif ini. Bukan tidak mungkin tim asal Samarinda mengakhiri musim di peringkat ketiga! (dra)
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoHarga TBS Sawit Kaltim Turun November 2025, Dipicu Merosotnya Harga CPO dan Kernel
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoPelatihan dan Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi Kaltim Tahap IV 2025, Siapkan SDM Ahli untuk Proyek Strategis
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoPramuka Kaltim Gelar Kemah Dewan Kerja 2025, Teguhkan Karakter dan Semangat Kepemimpinan Pemuda
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoAnggaran Menurun, Dispora Kaltim Dorong Cabor Susun Strategi Realistis Menuju PON 2028
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoASA Cup 2025: Kaltim Dorong Regenerasi Atlet Tenis Lewat Pembinaan Berkelanjutan
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoTurnamen Memancing Piala Bupati Berau 2025 Perkuat Promosi Wisata Bahari Derawan
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoBerau Sukses Gelar FORDESWITA 2025, Perkuat Olahraga Tradisional dan Ekowisata Derawan
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoJalan Sehat dan Gowes HKN ke-61 di Samarinda Padati GOR Kadrie Oening

