KUTIM
Deklarasi Paguyuban Keluarga Pasundan Sebagai Bukti Keanekaragman Budaya dan Suku di Kutim
Bupati Kutim menghadiri deklarasi Paguyuban Keluarga Pasundan yang membuktikan bahwa Kutim memiliki keanekaragaman budaya dan suku. Hal ini sejalan dengan komitmen Pemkab Kutim yaitu mempersatukan budaya Nusantara.
Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman menghadiri pendeklarasian Paguyuban Keluarga Pasundan (PKP) Kutim.
Deklarasi ini sebagai bukti keanekaragaman budaya dan suku yang ada di Kutim dan sebagai bentuk komitmen Pemkab Kutim untuk persatukan budaya nusantara.
“Dengan banyaknya paguyuban di Kutim, masyarakat semakin akur, semua adat dan budaya ada di Kutai Timur,” kata Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman, usai deklarasi di GOR Kudungga Sangatta Utara, Sabtu 27 April 2024.
Ardiansyah mengatakan bahwa melalui banyaknya organisasi kedaerahan di Kutim bisa membawa nuansa sejuk melalui budaya daerah masing-masing.
Ia juga menambahkan bahwa Pemkab Kutim berkomitmen untuk mempersatukan setiap organisasi kedaerahan yang masuk ke Kutim. Dengan keberagaman budaya yang masuk, dapat memperlihatkan kerukunan masyarakat Kutim.
“Ini modal kami untuk membangun Kutai Timur, karena dengan keberagaman ini, kami harapkan Kutim untuk selalu berkembang,” tuturnya dikutip melalui Antaranews Kaltim.
Lanjutnya semakin banyak masyarakat yang memiliki kreasi dan kreativitas, maka semakin maju juga Kutim di masa depan.
Melalui visi misi Kabupaten Kutai Timur, maka tidak akan membeda-bedakan setiap warga, baik suku, budaya, bahkan agama.
“Semua sama, sesuai visi kami menata Kutai Timur sejahtera untuk semua,” kata Ardiansyah. (rw)
-
HIBURAN2 hari agoTarra Budiman Cs Sapa Warga Samarinda, “Modual Nekad” Jadi Rekomendasi Tontonan Tahun Baru Paling Seru
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoKompak! Kepala Daerah di Kaltim Serukan Tahun Baru 2026 Tanpa Kembang Api dan Pesta Berlebihan
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoCuaca Kaltim Masih Didominasi Hujan Jelang Pergantian Tahun, BMKG Ingatkan Potensi Cuaca Ekstrem
-
SAMARINDA4 hari agoTahun Baru Semangat Baru, Gubernur Rudy Mas’ud Minta Birokrasi Kaltim ‘Naik Kelas’
-
HIBURAN4 hari agoMelly Goeslaw Buka East Borneo Islamic Festival, Wagub Kaltim Ajak Muhasabah Akhir Tahun
-
EKONOMI DAN PARIWISATA17 jam agoMeriah dan Bertabur Hadiah, ini Keseruan Malam Tahun Baru 2026 di Mahakam Lampion Garden Samarinda
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoSejak Diluncurkan Februari 2025, Program Cek Kesehatan Gratis Kaltim Jangkau 220 Ribu Warga
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoKaltim Salurkan Rp5,7 Miliar untuk Korban Bencana di Sumatera dan Aceh, Ini Sumber Dananya

