SEPUTAR KALTIM
Dinkes Kaltim Gelar Pelatihan Pengelolaan Program Imunisasi
Dalam rangka meningkatkan cakupan imunisasi di Kaltim, Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur menggelar Pelatihan Pengelola Program Imunisasi. Harapannya, melalui pelatihan ini akan memberikan hasil yang signifikan dalam meningkatkan cakupan imunisasi di Kaltim.
Dalam upaya meningkatkan cakupan imunisasi di Kaltim, Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur menggelar Pelatihan Pengelola Program Imunisasi di seluruh Kabupaten/Kota se-Provinsi Kalimantan Timur.
Acara pelatihan ini berlangsung selama seminggu, dimulai pada tanggal 25 September hingga 3 Oktober 2023.
Pelatihan ini dihadiri oleh petugas pengelola program imunisasi dan petugas farmasi dari seluruh Kabupaten/Kota di Kalimantan Timur.
Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Kepala UPTD Bapelkes Provinsi Kalimantan Timur, Kepala Seksi P2PM Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur, dan fasilitator pelatihan.
Dalam sambutannya, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur Jaya Mualimin mengungkapkan bahwa program imunisasi merupakan salah satu upaya penting dalam pemeliharaan kesehatan masyarakat.
Jaya Mualimin menekankan bahwa program imunisasi bukan hanya tugas rutin, melainkan juga investasi jangka panjang dalam menjaga kualitas hidup generasi muda.
Ia berharap bahwa pelatihan ini akan memberikan peserta pengetahuan, keterampilan, dan wawasan yang lebih mendalam tentang pengelolaan program imunisasi, sehingga program ini dapat berjalan dengan lebih efektif dan efisien.
“Program imunisasi memerlukan kerjasama yang kuat dari semua pihak, termasuk pemerintah, tenaga medis, dan masyarakat. Pentingnya berbagi pengalaman, berdiskusi, dan bertanya sebagai cara terbaik untuk memahami isu-isu terkini dalam program imunisasi. “ ujarnya.
Harapannya, melalui pelatihan ini akan memberikan hasil yang signifikan dalam meningkatkan cakupan imunisasi di Kaltim.
Dengan kerja keras, dedikasi, dan pengetahuan yang lebih baik, harapannya tujuan bersama untuk meningkatkan kesehatan anak-anak dan masyarakat melalui program imunisasi dapat tercapai.
“Semoga program imunisasi di Kalimantan Timur semakin berhasil dalam melindungi generasi muda dari penyakit yang dapat dicegah melalui vaksinasi.” harapnya. (RW)
-
PARIWARA5 hari agoTim Monster Energy Yamaha MotoGP Memasuki Era V4, Launching Livery 2026 di Indonesia
-
PARIWARA3 hari agoYamaha Anniversary 70 Tahun, Livery Ikonik Edisi Spesial Resmi Mengaspal !
-
PARIWARA2 hari agoGas Awal Tahun Nyaman Setahun Penuh, Trik Jitu Yamaha Kaltim Bawa Pulang Nmax Neo atau Aerox Alpha
-
PARIWARA3 hari agoMAX Special Livery & TMAX TECHMAX2026 Tampil MAXimal, Dapatkan Segera MAX Special Livery & TMAX TECHMAX Melalui Order Online
-
PARIWARA22 jam agoJadi Kado Spesial di Awal Tahun, Yamaha Resmi Jual Skutik Premium TMAX di Indonesia
-
SEPUTAR KALTIM10 jam agoDrama ‘Prank’ Beasiswa S2 Eksekutif Berakhir, Pemprov Kaltim dan ITK Sepakat Lanjutkan Program Gratispol
-
EKONOMI DAN PARIWISATA1 hari agoEks Bandara Temindung “Hidup Lagi”, Dispar Kaltim Janjikan Agenda Kreatif Tiap Bulan
-
SAMARINDA1 hari agoAkses Pedalaman Kaltim Terbuka Lagi, Bandara APT Pranoto Operasikan 6 Rute Perintis

