Connect with us

SEPUTAR KALTIM

DPRD Kaltim Komitmen Berpihak pada Pemuda, Darlis Beri 3 Pesan untuk Sukses

Diterbitkan

pada

Sekretaris Komisi IV DPRD Kaltim Muhammad darlis. (Nisa/Kaltim Faktual)

DPRD Kaltim terus berkomitmen untuk berpihak dalam peningkatan dan pengembangan potensi pemuda di Bumi Etam. Muhammad Darlis beri 3 pesan untuk anak muda dalam meraih kesuksesan.

Belakangan ini pemerintah menaruh harapan yang cukup besar terhadap generasi muda di Indonesia, untuk menuju Indonesia Emas 2045. Generasi muda dianggap menjadi kunci dalam keberhasilan visi itu dan membuat kondisi negara semakin baik.

Sementara itu, fenomena kepemudaan saat ini, kerap dipandang meresahkan dan sulit mewujudkan visi tersebut. Berbagai label yang tersemat kepada anak muda, seperti malas, kurang disiplin dan bertanggung jawab, dan sebagainya.

Anak Muda Punya Potensi

Menurut Sekretaris Komisi IV DPRD Kaltim Muhammad Darlis, anak muda di Kaltim, sebetulnya bunya potensi yang besar. Ia melihat generasi muda justru memiliki semangat yang tinggi untuk belajar dan mengembangkan dirinya. Tinggal pemerintah yang mewadahi.

Baca juga:   Rudy Mas'ud Ingin Retreat Kepala OPD Pemprov Kaltim, DPRD Sebut Agenda itu Memang Perlu

“Pemerintah harus merespons rasa haus anak muda tersebut dengan memberinya wadah dan fasilitas yang sesuai,” kata Darlis belum lama ini.

Selain pemerintah, DPRD Kaltim juga memiliki komitmen yang sama untuk berpihak pada pemuda. Dengan mengalokasikan anggaran sesuai kebutuhan program kepemudaan dan mengawal kebijakan pemerintah dalam memfasilitasi pemuda.

Terlebih, kata Darlis, rata-rata anggota dewan berusia 40 tahun ke atas. Sehingga tentu mereka ingin yang terbaik untuk generasi muda saat ini. Segala aspirasi dan kebutuhan anak muda di Kaltim, akan diupayakan ditindaklanjuti.

“Anak muda tidak perlu khawatir. Terbukti dengan adanya perda kepemudaan dan kami mengawal kebijakan kepemudaan. Pemerintah juga harus lebih terbuka pada suara pemuda.”

Baca juga:   Dewan Kaltim Dorong Kampus di Bumi Etam Tambah Program S2 dan S3

Pesan Darlis

Selain pemerintah dan DPRD yang mengakomodir, generasi muda saat ini juga harus mau berjuang untuk meraih kesuksesan dan dapat berkontribusi pada pembangunan daerah. Bisa melalui 3 hal berikut:

Pertama, kata Darlis, anak muda harus terus mengasah diri dan memupuk jiwa haus ilmu. Mau belajar segala ilmu pengetahuan apapun jenisnya untuk terus mengembangkan dirinya. Tidak cukup hanya dengan disiplin saja.

“Mereka harus menginternalisasi dirinya ke berbagai ilmu pengetahuan, jadi apa saja ilmu Insyaallah bermanfaat. Mari menjadi generasi muda yang haus ilmu,” pesan Darlis.

“Karena kesuksesan itu tidak hanya ditopang oleh ilmu pengetahuan, pesan kedua adalah relasi.”

Darlis berharap anak muda bersemangat untuk membuka diri dalam upaya memperluas relasi dan membentuk jaringan. Hal itu tidak bisa didapatkan di dalam kelas perkuliahan saja, namun berbagai kegiatan di luar kampus.

Baca juga:   Perempuan di Parlemen Jauh dari 30 Persen, Akademisi Unmul: Jumlah Bukan Segalanya

Anak muda, terutama kalangan mahasiswa, harus aktif mengikuti kegiatan dan berorganisasi di luar. Proses tersebut lah yang membantu anak muda mendapat relasi dan memperbesar peluang sukses.

“Semakin luas jaringan yang dimiliki, maka semakin luas peluang kesuksesan yang dimiliki.”

Terakhir, kata Darlis, anak muda harus membungkus diri dengan nilai moral dan kerohanian. Agar ilmu pengetahuan yang dimiliki dapat bermanfaat bukan untuk diri sendiri tapi juga untuk keluarga, lingkungan, dan masyarakat.

“Dengan nilai-nilai moral keagamaan, maka mereka juga akan semakin berpacu berbuat positif untuk meraih apa yang diinginkan. Mereka juga bisa memilah dan membina relasi yang ingin dijalankan,” pungkasnya. (ens/sty)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.