KUKAR
Kades Margahayu Akui Terima Banyak Manfaat dari Kunjungan ke Tiongkok


Kades Margahayu mengaku terima banyak manfaat dari kunjungan ke Tiongkok seperti memahami praktek-praktek pembangunan desa yang berkelanjutan.
Kepala Desa Margahayu Rusdi mengaku banyak manfaat yang ia dapat setelah melakukan kunjungan studi banding ke Desa Dongziguan, Tiongkok.
Kata dia, dirinya mempelajari tentang pembangunan desa berkelanjutan dan pelestarian tentang warisan budaya.
Diketahui, Desa Dongziguan merupakan salah satu dengan di Tiongkok dengan nilai sejarah dan budaya yang sangat banyak.
Desa yang telah berdiri sejak 1,500 tahun lalu itu kerap kali dikunjungi oleh para wisatawan mancanegara dari berbagai negara di dunia.
“Kunjungan ini sangat bermanfaat bagi kami untuk memahami praktek-praktek pembangunan desa yang berkelanjutan,” kata Rusdi, Senin, 23 Oktober 2023.
Rusdi menjelaskan, pihaknya bersama 19 kepala desa itu sempat mengunjungi salah satu bangunan kuno di Desa Dongziguan yaitu Rumah Agung Keluarga Xu.
Selain itu, pihaknya juga mengunjungi Aula Anya, Aula Long Pool, Kuil Yie Shi, Aula Chunche, Aula Zhu Jia dan lain-lain.
Ia berharap, dengan dilakukan kunjungan tersebut dapat memperkuat kerja sama antara Tiongkok dengan Indonesia.
Terutama kata dia, dalam hal pembangunan desa dan pelestarian warisan budaya.
“Kami merasa diterima dengan baik oleh warga Desa Dongziguan. Mereka sangat ramah dan bersedia berbagi pengetahuan dengan kami,” pungkas Rusdi. (KP/RW)
ADVERTORIAL DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA

-
SEPUTAR KALTIM3 hari ago
Ajang Camat Berprestasi Kaltim 2025 Dibuka, Pemenang Diumumkan di HUT Kaltim ke-69
-
SEPUTAR KALTIM5 hari ago
Pemprov Lampung Apresiasi Kaltim Jadi Contoh Pembangunan Hijau
-
SAMARINDA5 hari ago
Tingkatkan Daya Saing UKM, UPTD Koperasi Kaltim Gelar Pelatihan Membatik
-
EKONOMI DAN PARIWISATA3 hari ago
Inflasi Kaltim September 2025 Tercatat 1,77 Persen, Tertinggi di PPU
-
PARIWARA5 hari ago
Asia Pacific Predator League 2026 Resmi Dibuka, Acer Indonesia Siapkan Tim Esports Wakil Tanah Air
-
SEPUTAR KALTIM5 hari ago
Wagub Seno Aji Lepas 215 Kontingen Kaltim ke Pornas Korpri XVII Palembang
-
SEPUTAR KALTIM5 hari ago
Seleksi KPID Kaltim Masuki Tahap Wawancara, 21 Nama Segera Diserahkan ke DPRD
-
PARIWARA5 hari ago
FOMO Hadir Perdana di Balikpapan, Meriah dengan Riding hingga Workshop Kreatif