SEPUTAR KALTIM
Kaltim Jadi Tuan Rumah Bulan Pengurangan Risiko Bencana 2022

Kaltim didaulat menjadi penyelenggara alias tuan rumah giat Peringatan Bulan Pengurangan Risiko Bencana (PRB) 2022 yang diselenggarakan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI setiap Oktober. Dinobatkannya Kaltim sebagai pelaksana PRB 2022 ditandai penyerahan Bendera Petaka.
“Kami bersyukur ditetapkan sebagai tuan rumah pelaksana giat Peringatan Bulan PRB. Dengan ditandai penyerahan Bendera Petaka ini,” ucap Wagub Kaltim Hadi Mulyadi usai pembukaan PRB di Ambon, Maluku, Rabu (20/10/2021).
Menurut Hadi, kegiatan ini penting bagi Pemerintah Provinsi, agar memotivasi para relawan maupun Pemerintah Kabupaten dan Kota untuk bekerja semakin baik dalam penanggulangan bencana. Artinya, pelaksanaan ini upaya peningkatan kapasitas masyarakat dan pemerintah daerah dalam merespon potensi bencana serta membudayakan aktivitas pengurangan risiko bencana di Indonesia.
“Semoga Kaltim menjadi tuan rumah yang baik dan kami siap menerima peserta se Indonesia. Apalagi, Kaltim telah ditetapkan sebagai IKN baru, tentu memerlukan dukungan berbagai pihak dalam penanggulangan resiko bencana,” jelasnya.
Bendera petaka PRB diterima Wagub Kaltim Hadi Mulyadi yang diserahkan oleh Kepala BNPB RI Letjen TNI Ganip Warsito. (Redaksi KF)

-
SEPUTAR KALTIM7 hari ago
10 Kabupaten/Kota Kaltim Terima DBH Berkat Perjuangan Isran Noor
-
OLAHRAGA1 minggu ago
Pelatih Borneo FC Waspadai Kebangkitan PSS Sleman
-
SAMARINDA1 hari ago
DPRD Samarinda: Kekuatan Aspal Taman Samarendah Mesti Diuji
-
OLAHRAGA1 minggu ago
Bustos dan 4 Eks Borneo FC yang Kini Bela PSS Sleman
-
SEPUTAR KALTIM1 minggu ago
Gubernur Kaltim Beri Lampu Hijau Rencana Relokasi Pedagang Pasar Pagi ke Eks Bandara Temindung
-
OLAHRAGA4 hari ago
Gol Telat Silverio Bawa Borneo FC ke Posisi Kedua
-
OLAHRAGA4 hari ago
Kata Silverio Usai Jadi Pahlawan Borneo FC
-
SEPUTAR KALTIM1 hari ago
Tuntut Penyesuaian Tarif, Ribuan Driver Ojol Kaltim Gelar Demo di Kantor Gubernur