KUTIM
Kirab Budaya Ramaikan HUT Ke 24 Kutim, Diikuti 45 Tim

Memeringati HUT ke 24 Kutim, pagelaran pawai kirab budaya diramaikan puluhan peserta, dan dilepas Bupati Ardiansyah Sulaiman
Kegiatan berlangsung Minggu (22/10) dari Jl Margo Santoso, Sangatta Utara, menuju pangung kehomatan Jalan Yos Sudarso, belok kiri ke Jala Karya Etam. Lalu finish di halaman kantor Camat Sangatta Utara di jalan Sudirman.
Sebanyak 45 tim turut meriahkan kegiatan. Setiap tim mengenakan berbagai keaneragaman kostum unik. Didampingi Wakil Bupati Kasmidi Bulang serta beberapa pejabat di lingkup Pemkab Kutim, Bupati Ardiansyah Sulaiman melepas peserta dari perangkat daerah, instansi vertikal, organisasi masyarakat, perusahaan, kecamatan, sekolah serta paguyuban.
Bupati mengatakan, kegiatan yang dirangkai dengan launching jingle Magic Land Kutai Timur ini menjadi ajang yang disiapkan pemerintah untuk memunculkan ide serta kreatifitas, sekaligus memberikan peluang kepada masyarakat untuk terus berkreasi.
“Ini juga menunjukan keberagaman budaya masyarakat yang ada di Kutai Timur, yang mampu hidup berdampingan dengan rukun dan damai,” ujarnya.
Kirab Budaya ini juga dinilai berdasarkan keunikan serta kekompakan penampilan para peserta. Para juri menilai peserta di garis finis di halaman Kantor Camat Sangatta Utara. (*adv/adm)
ADVERTORIAL DISKOMINFO PERSTIK KUTAI TIMUR
-
HIBURAN2 hari agoTarra Budiman Cs Sapa Warga Samarinda, “Modual Nekad” Jadi Rekomendasi Tontonan Tahun Baru Paling Seru
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoKompak! Kepala Daerah di Kaltim Serukan Tahun Baru 2026 Tanpa Kembang Api dan Pesta Berlebihan
-
SAMARINDA4 hari agoTahun Baru Semangat Baru, Gubernur Rudy Mas’ud Minta Birokrasi Kaltim ‘Naik Kelas’
-
HIBURAN4 hari agoMelly Goeslaw Buka East Borneo Islamic Festival, Wagub Kaltim Ajak Muhasabah Akhir Tahun
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoCuaca Kaltim Masih Didominasi Hujan Jelang Pergantian Tahun, BMKG Ingatkan Potensi Cuaca Ekstrem
-
EKONOMI DAN PARIWISATA13 jam agoMeriah dan Bertabur Hadiah, ini Keseruan Malam Tahun Baru 2026 di Mahakam Lampion Garden Samarinda
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoSejak Diluncurkan Februari 2025, Program Cek Kesehatan Gratis Kaltim Jangkau 220 Ribu Warga
-
SEPUTAR KALTIM1 hari agoKaltim Salurkan Rp5,7 Miliar untuk Korban Bencana di Sumatera dan Aceh, Ini Sumber Dananya

