KUKAR
Pemkab Kukar Gelar Rapat Rencana Pengembangan Kawasan Pertanian Bersama UGM Yogyakarta


Pemkab Kukar menggelar rapat rencana pengembangan persiapan kawasan pertanian terintegrasi bersama Fakultas Petanian UGM.
Pemkab Kukar melalui Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kukar menggelar rapat rencana pengembangan persiapan kawasan pertanian terintegrasi di Ruang Rapat Bappeda, Kamis, 12 Oktober 2023.
Dalam hal ini Pemkab Kukar juga turut bekerjasama dengan Fakultas Pertanian Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta.
Diketahui, Pemkab Kukar telah menetapkan lima kawasan pertanian terintegrasi, yang terbagi menjadi enam kecamatan yaitu Tenggarong, Tenggarong Seberang, Loa Kulu, Sebulu, Muara Kaman dan Marangkayu.
Rencananya lima kawasan tersebut akan dijadikan sebagai wilayah percontohan kawasan pertanian terintegrasi di Kukar.
Bupati Kukar Edi Damansyah menjelaskan, pertanian terintegrasi yang dimaksud ialah perpaduan antara beberapa sektor.
“Ada pertanian sawah, hortikultura, peternakan dan perikanannya berupa kolam,” jelasnya.
Selain itu, ia mengatakan, Pemkab Kukar juga akan menyiapkan hilirisasi dari seluruh produk usaha tani dalam kawasan pertanian terintegrasi tersebut.
“Kawasan ini ketika sudah terbangun, ada pertani yang produksi dan ada tengkulak yang beli,” kata Edi.
Namun, kata dia, saat ini pihaknya sedang berfokus dalam membangun sektor penunjangnya. Seperti, jalan usaha tani dan irigasi pertanian.
Selain itu, Pemkab Kukar juga sedang membentuk dan memperkuat Badan Usaha Milik Desa (Bumdesa) pada lima kawasan tersebut.
“Jadi supaya ekosistemnya nanti berputar disitu pelakunya,” ungkapnya.
Ia berharap, dengan dibangun nya kawasan pertanian terintegrasi tersebut. Roda perputaran ekonomi masyarakat dapat meningkat dengan baik.
“Sehingga kondisinya bisa tambah sejahtera dan bahagia,” pungkasnya. (KP/RW)
ADVERTORIAL DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA

-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Bontang Raih Peringkat Pertama Keterbukaan Informasi Publik se-Kaltim 2025
-
SEPUTAR KALTIM2 hari ago
Lewat Penguatan Demokrasi, Darlis Dorong Masyarakat Samarinda Lebih Kritis dan Aktif
-
NUSANTARA5 hari ago
Heboh, Ratusan Pelajar Mataram Meet & Greet dengan Duo Monster Energy Yamaha MotoGP !
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Kaltim Catat Lompatan Besar dalam Keterbukaan Informasi Publik 2025
-
SEPUTAR KALTIM4 hari ago
Bulbak PKH 2025 Resmi Ditutup, Kaltim Perkuat Sektor Peternakan
-
NUSANTARA4 hari ago
Program MBG Bantu Anak Kuli Bangunan Dapat Pekerjaan: “Sekarang Bisa Bantu Keluarga”
-
SEPUTAR KALTIM2 hari ago
Sri Wahyuni Soroti Dominasi PPPK dan Tantangan ASN Daerah di Rakernas Korpri 2025
-
PARIWARA2 hari ago
CustoMAXi Yamaha Makassar 2025, XMAX Motorized Jadi Pusat Perhatian