PPU
Harganya Sering Pedas, Warga PPU Diminta Tanam Cabai Sendiri
Harga komoditas cabai sering naik, turun, lalu meroket lagi. Membuat inflasi di PPU sulit dikontrol. Karenanya, Pj Bupati meminta masyarakat dan ASN-nya untuk menanam cabai di pekarangan.
Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara Makmur Marbun meminta masyarakat dan ASN di wilayahnya untuk mulai menanam cabai di pekarangan rumah. Sebagai bentuk dukungan pada daerah untuk mengendalikan inflasi.
Imbauan serupa sebenarnya sudah sering disuarakan kepala daerah. Yang beda, di PPU kali ini, pemkabnya akan menyediakan bibitnya.
“Dinas Pertanian sudah diinstruksikan untuk membeli bibit cabai, kemudian dibagikan kepada masyarakat, termasuk ASN.”
“Masyarakat maupun ASN diminta untuk tanam cabai di pekarangan rumah masing-masing,” ujar Makmur, Jumat, mengutip dari Antara.
Supaya program ini berjalan sukses, Makmur menekankan agar para ASN memulainya lebih dulu. Agar menjadi contoh bagi tetangga dan masyarakat lainnya.
“ASN menjadi contoh bagi masyarakat untuk gerakan penanaman cabai di pekarangan rumah,” lanjutnya.
Komoditas cabai sendiri merupakan penyumbang inflasi tertinggi pada November 2023 di PPU. Selain berharap agar lebih banyak petani lokal yang menanam cabai. Dia juga berharap agar masyarakat, terutama ASN memiliki ketersediaan cabai sendiri. Demi menurunkan angka permintaan buah pedas itu di pasaran.
“Apabila masyarakat dan ASN tidak membeli cabai di pasar, harga cabai dapat stabil,” pungkasnya. (dra)
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoHarga TBS Sawit Kaltim Turun November 2025, Dipicu Merosotnya Harga CPO dan Kernel
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPelatihan dan Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi Kaltim Tahap IV 2025, Siapkan SDM Ahli untuk Proyek Strategis
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPramuka Kaltim Gelar Kemah Dewan Kerja 2025, Teguhkan Karakter dan Semangat Kepemimpinan Pemuda
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoAnggaran Menurun, Dispora Kaltim Dorong Cabor Susun Strategi Realistis Menuju PON 2028
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoKIM Mangun Karya PPU Raih Juara Utama Literasi di KIM Fest 2025, Harumkan Nama Kaltim
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Salurkan UKT Gratis untuk 32.853 Mahasiswa, Gubernur Rudy Mas’ud Tegaskan Pendidikan sebagai Investasi
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Finalisasi Rakor Percepatan Penurunan Stunting 2025
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoPemprov Kaltim Siapkan Rangkaian HUT ke-54 KORPRI 2025, Libatkan ASN dan Masyarakat

