OLAHRAGA
Liga 1; PSIS Semarang Goyang, MU Ambil Peluang
PSIS yang sempat menduduki posisi kedua mengalami 2 kekalahan beruntun, MU pun mengambil momentum itu untuk merebut posisi 4 besar. Perebutan zona championship series kembali terbuka untuk 12 klub, selain Borneo FC yang sudah menyegel 1 tempat.
Persaingan papan atas Liga 1 kembali memanas di 2 pekan terakhir. Posisi 4 besar akhirnya berubah komposisi, setelah Borneo FC, Persib, Bali United, dan PSIS cukup lama menempatinya.
Korbannya adalah PSIS, di 2 laga teranyar, Laskar Mahesa Jenar yang sempat bersaing di posisi kedua, kini terpelorot ke peringkat ke-5. Alias keluar dari zona Championship Series. Akibat menderita kekalahan di 2 laga beruntun.
Pekan lalu, Marukawa cs kalah 0-2 dari Persis dalam Derby Jateng. Kekalahan ini menambah penderitaan mereka, setelah di pekan sebelumnya juga kalah dengan skor yang sama dari Bali United.
Kondisi ini jelas menguntungkan Madura United dan Persik yang sejak lama menanti peluang masuk ke 4 besar. Sayang performa tim Jawa Timur inkonsisten belakangan ini. Dalam 5 laga terakhir, mereka meraih 2 kemenangan dan 3 kekalahan.
Madura yang akhirnya mendapat tuah dari goyangnya performa tim-tim terdekatnya. Raihan 10 poin dari 5 laga cukup mengantarkan mereka ke 4 besar. Meski hanya unggul H2H atas PSIS, poin masih sama (46).
12 Tim Berebut Tiket Championship Series

Hingga pekan ke-29, baru Borneo FC Samarinda yang sudah memastikan tempat di Championship Series. Tiga slot lainnya masih diperebutkan oleh 12 tim. Ya, secara matematis, Rans Nusantara yang menempati peringkat ke-13 masih berpeluang finis di 4 besar. Meski peluangnya sangat kecil. Karena sejauh ini, mereka baru mengemas 34 poin. Hasil maksimal yang mereka raih adalah 49 poin, jika saja MU atau PSIS meraih 4 poin saja dari 5 laga tersisa. Rans tak memiliki peluang lagi.
Secara tingkat kemungkinan, Persib hanya tinggal menunggu waktu untuk dipastikan lolos. Bali United, Madura United, PSIS, dan Persik masuk ke tier 2 sebagai tim yang peluang lolosnya cukup besar.
Dewa United, Persis, dan Barito Putera, masuk tier 3, alias peluangnya kecil, tapi ada. Sementara Persija, PSM, Persebaya, hingga Rans butuh keajaiban besar untuk bisa berakhir di semifinal Liga 1. (dra)
-
MAHULU4 hari agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
GAYA HIDUP5 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Kebut Cetak Sawah 20 Ribu Hektare, Targetkan Swasembada Pangan Mandiri pada 2026
-
SAMARINDA4 hari agoMinggu Malam, Ustaz Das’ad Latif Bakal Isi Tabligh Akbar di Penutupan Pekan Raya Kaltim 2026
-
NUSANTARA4 hari agoMemasuki 2026, Otorita IKN Tegaskan Arah Nusantara sebagai Ibu Kota Politik 2028
-
EKONOMI DAN PARIWISATA4 hari agoMembaca Arah Pariwisata 2026: Dimotori Gen Z, Ini 6 Tren Wisata yang Bakal Mendominasi
-
HIBURAN4 hari agoLomba, Pameran, hingga Tabligh Akbar, Berikut Rangkaian Keseruan Pekan Raya Kaltim Gratis!
-
SAMARINDA3 hari agoPenumpang Melonjak, Bandara APT Pranoto Ajukan Perluasan “Area Safety” di Sisi Runway

