SEPUTAR KALTIM
Temindung Creative Hub Kaltim Siap Beroperasi Juni 2024
Jika tak ada kendala berarti, Dinas Pariwisata Kaltim akan mengoperasikan Temindung Creative Hub Kalimantan Timur (TCH KT) pada Juni mendatang. Pegiat ekonomi kreatif diharapkan memaksimalkan fasilitas ini untuk menopang karyanya.
Dispar Kaltim memanfaatkan lahan menganggur di bekas area Bandara Temindung Samarinda. Untuk membangun TCH KT, yang nantinya akan menjadi pusat kegiatan pelaku ekonomi kreatif.
Meski masih dalam proses rehabilitasi, pembangunan TCH KT akan dibuka secara resmi pada tanggal 1 Juni 2024 untuk tahap 1 jika tidak ada kendala.
Kepala Bidang Pengembangan Ekonomi Kreatif Dispar Kaltim, Awang Khalik ingin TCH KT ini menjadi ruang bagi pelaku ekonomi kreatif (Ekraf) untuk mengembangkan karyanya. Karena akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk menunjang produksi karya.
“Ini Lagi rehab, kalau untuk gedung itu ada tiga sampai empat bangunan. Sementara satu lagi yang di ujung itu panggung ukuran 8×6 meter,” jelas Awang baru-baru ini.
“Kemudian kapasitas penontonnya 100 bisa digunakan untuk seni pertunjukan dan untuk pemutaran film karena ada LED-nya,” sambungnya.
Awang berbicara bahwa sebentar lagi penyelesaian TCH KT tahap satu akan selesai dan akan segera melakukan perancangan untuk tahap keduanya.
“Untuk progres, ini mungkin masih dalam perencanaan untuk tahap keduanya. Untuk tahap pertamanya, gedung pertunjukan untuk film sudah lengkap sehingga tersisa pembuatan amphiteater yang bertingkat,” cakapnya.
Ia juga mengungkapkan keberlangsungan pembangunan TCH KT dan bahkan festival yang diadakan oleh pemerintah tidak akan berhasil tanpa dukungan dari komunitas-komunitas yang bergelut di dunia ekraf.
Maka dari itu, ia ingin pemerintah dan para komunitas Ekraf bisa berkolaborasi agar bisa melakukan perencanaan kegiatan-kegiatan yang akan dibuat untuk 2025 yang akan datang.
“Ya yang berbuat, berkarya, danberaktivitas itu lah akan menuai hasilnya,” pungkasnya. (gig/fth)
-
MAHULU4 hari agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
GAYA HIDUP5 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Kebut Cetak Sawah 20 Ribu Hektare, Targetkan Swasembada Pangan Mandiri pada 2026
-
SAMARINDA4 hari agoMinggu Malam, Ustaz Das’ad Latif Bakal Isi Tabligh Akbar di Penutupan Pekan Raya Kaltim 2026
-
EKONOMI DAN PARIWISATA4 hari agoMembaca Arah Pariwisata 2026: Dimotori Gen Z, Ini 6 Tren Wisata yang Bakal Mendominasi
-
HIBURAN4 hari agoLomba, Pameran, hingga Tabligh Akbar, Berikut Rangkaian Keseruan Pekan Raya Kaltim Gratis!
-
SAMARINDA3 hari agoPenumpang Melonjak, Bandara APT Pranoto Ajukan Perluasan “Area Safety” di Sisi Runway
-
NUSANTARA4 hari agoMemasuki 2026, Otorita IKN Tegaskan Arah Nusantara sebagai Ibu Kota Politik 2028

