KUKAR
Bappeda Kukar Mantapkan Persiapan Kawasan Pertanian Terintegrasi

Pemkab Kukar menggelar rapat teknis persiapan pembangunan kawasan pertanian terintegrasi sebagai upaya peningkatan ekonomi masyarakat melalui pertanian berkelanjutan.
Pemkab Kukar melalui Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) menggelar rapat teknis persiapan pembangunan kawasan pertanian terintegrasi berbasis kawasan, Kamis, 12 Oktober 2023.
Plt Kepala Bappeda Kukar, Sy Vanesa Vilna mengungkapkan, hal tersebut dilakukan sebagai upaya peningkatan ekonomi masyarakat melalui pertanian berkelanjutan.
Program tersebut, kata dia, telah masuk dalam rancangan RPJMD Kukar 2021-2026.
Lima kawasan yang telah ditetapkan oleh Pemkab Kukar sebagai kawasan pertanian terintegrasi di antaranya Kecamatan Tenggarong, Tenggarong Seberang, Loa Kulu, Sebulu, Muara Kaman dan Marangkayu.
Ia menjelaskan, kawasan pertanian terintegrasi ini mencakup seluruh aspek dalam pertanian, dari hulu hingga hilirasi produk pertanian.
“Mulai dari agroproduksi, agroindustri, agrobisnis, agroteknologi, sampai dengan agrowisata,” ucapnya.
Rencananya, Bappeda Kukar akan membuat satu kawasan yang akan dijadikan sebagai lahan percontohan pertanian terintegrasi di Kukar.
“Lokasinya mungkin kecil saja satu sampai dua hektar,” jelas Vanesa.
Selain itu, guna meningkatkan SDM, pihaknya juga akan melakukan pendampingan dan pelatihan kepada para petani.
“Kemudian juga kita akan desain rancang bangunannya. Dari segi utilitas, arsitek, dan fungsinya,” tuturnya.
Dia berharap, dengan penerapan kawasan pertanian terintegrasi tersebut dapat meningkatkan perekonomian masyarakat petani.
“Bisa memberikan nilai tambah ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan petani yang ada,” tutupnya. (KP/RW)
ADVERTORIAL DISKOMINFO KUTAI KARTANEGARA
-
BALIKPAPAN2 hari agoSambut HUT ke-129, Balikpapan Rilis Logo “Harmoni Menuju Kota Global”
-
GAYA HIDUP5 hari agoBuka Awal Tahun 2026, YAMAHA Luncurkan Varian Warna Baru Untuk Skutik Premium XMAX Connected
-
PARIWARA4 hari agoSetingan “KECE” Biar Makin Pede, Cara Mudah Bawa Pulang Yamaha Classy Fazzio dan Filano
-
GAYA HIDUP2 hari agoAngka Pernikahan 2025 Naik Tipis, Tren ‘Enggan Nikah’ Mulai Melandai?
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoAwas ‘Teknostress’ Mengintai Birokrasi, BPSDM Kaltim Minta ASN Jangan Cuma Kejar Target
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoKaltim Borong Penghargaan di Hari Desa Nasional 2026, Dua Wilayah Sabet Peringkat 1
-
NUSANTARA5 hari agoPastikan Pembangunan IKN Lanjut, Prabowo Koreksi Desain hingga Kejar Target 2028
-
BERAU3 hari agoTinggalkan Status Perintis, Wings Air Kini Terbang Komersial ke Maratua: Rudy Mas’ud Jajal Pendaratan Perdana

