KUBAR
Bikin Haru! Jokowi Presiden Pertama yang Kunjungi Kubar
Momen kehadiran Presiden Jokowi ke Kubar masih menyisakan rasa haru bagi masyarakat Kubar karena Jokowi merupakan presiden pertama yang menginjakkan kaki di tanah Kubar.
Momen kehadiran Jokowi di Bumi Tanaa Purai Ngeriman, Kabupaten Kutai Barat pada Jumat lalu, 3 November 2023, masih menyisakan rasa haru bagi warga Kubar karena Jokowi adalah presiden pertama Indonesia yang menginjakkan kaki di tanah Kubar.
“Sejak dimekarkan dari Kabupaten Kutai tahun 1999 silam, belum pernah ada kepala negara yang berkunjung ke sini,” tegas Bupati Kubar, FX Yapan.
Jokowi memang dikenal sebagai presiden yang begitu dekat dan merakyat dengan masyarakat. Dengan gaya blusukannya, Jokowi tak segan hadir di tengah-tengah masyarakat di berbagai penjuru negeri. Tak heran, banyak masyarakat yang menjadi loyalis Jokowi di berbagai daerah.
Kehadiran Jokowi pun disambut antusias oleh warga sekitar. Sebanyak 25 ribu warga berkumpul di Alun-Alun Itho Sendawar menyambut kedatangan Jokowi.
Ribuan warga lainnya, juga tumpah ruah di jalan untuk sekadar mengiringi dan ingin bersalaman dengan orang nomor satu di Indonesia itu.
“Perasaan ketika RI 1 datang ke Kutai Barat kemarin, yang pertama bangga dan terharu. Sebagai warga yang berada di pelosok, kami masyarakat Kubar sangat merasa bangga dan terharu karena dengan hadirnya Pak Presiden di kegiatan Dangai Ehau (Dahau) kami merasa diperhatikan sama pemerintah pusat,” ujar Malsius Miden, warga Kubar asal Kampung Besiq Kecamatan Damai.
Harapannya, pada HUT ke-24, Kabupaten Kutai Barat dapat semakin berkembang di berbagai bidang. Serta mampu meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan mampu berdaya saing.
Selain hadir, Jokowi juga menerima Gelar Kehormatan Bangsawan Adat berupa “Ajiq Tatau Narakng Bulau, Penimakng Sookng Matiiq, Penerajuuq Bawe Ayaakng”.
Gelar tersebut memiliki makna yang berhak dan berwenang membentuk dan menetapkan putra-putri terbaik bangsa untuk melaksanakan tugas yang bertujuan untuk perdamaian dan kesejahteraan. (KRV/pt/DiskominfoKaltim/RW)
-
EKONOMI DAN PARIWISATA5 hari agoInflasi Kaltim Oktober 2025 Capai 1,94 Persen, Jasa Perawatan Pribadi Jadi Pendorong Utama
-
BERITA5 hari agoKI Kaltim Dorong BUMN dan Lembaga Vertikal Tingkatkan Kualitas Layanan Informasi Publik
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoRRI Samarinda Gelar Drama Musikal “Ranam Banua”, Serukan Pelestarian Alam dan Budaya Kaltim
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoGubernur Kaltim Tetapkan Direksi Baru BUMD Periode 2025–2030
-
PARIWARA4 hari agoYamaha dan Bosch Gelar Pelatihan Safety Riding: Wujud Komitmen Ciptakan Budaya Berkendara Aman
-
SAMARINDA4 hari agoBabinsa Sungai Pinang Dampingi Penyaluran Makanan Bergizi Gratis di Sekolah Dasar
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Matangkan Arsitektur SPBE Menuju Tata Kelola Digital Terpadu
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Raih Top GPR Award 2025 untuk Inovasi Komunikasi Publik Digital

